Find Us On Social Media :

Marc Marquez, Pembalap Kelas Dunia yang Ternyata Sering Terjatuh di Lintasan

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat beraksi di Sirkuit Losail, pada tes pramusim MotoGP 2020, Senin (24/2/2020).

SportFEAT.COM- Pembalap asal Spanyol Marc Marquez tercatat sebagai salah satu pemabalap yang sering terjatuh dilintasan.

Berstatus sebagai juara dunia tidak membuat seorang Marc Marquez menjadi pembalap yang lihai mengendalikan motor besarnya itu.

Tak berbeda dengan pembalap-pembalap lain, Merquez dapat dikatakan sering mengalami kecelakaan ketika sedang memacu motornya.

Bahkan MotoGP melalui lamannya memasukan nama Marquez ke dalam daftar pembalap yang sering mendapatkan kecelakaan sepanjang musim 2019.

Baca Juga: Petronas Yamaha Sudah Bahas Masa Depan Valentino Rossi pada MotoGP 2021

Dilansir SportFEAT.COM dari laman resmi MotoGP, nama Marquez ada dalam urutan keempat pembalap yang paling sering terjatuh.

Marquez tercatat terlempar dari motor sebanyak 14 kali pada musim balap 2019 lalu.

Catatan ini jauh lebih baik dibandingkan musim sebelum-sebelumnya dimana dirinya bisa terlempar dari motor sebanyak 23 hingga 27 kali.

Laman MotoGP sendiri mencatat setidaknya ada 270 kasus kecelakan pada pembalap sepanjang musim balap 2019 lalu.

Angka ini dapat dikatakan sebagai yang terendah sejak musim balapan 2015 hingga saat ini.

Baca Juga: Marc Marquez Kesal Cedera Bahunya Dijadikan Kambing Hitam Masalah Motor Honda

Sementara itu, MotoGP untuk musim 2020 ini sedang mengalami penundaan balapan akibat pandemi Virus Corona.

Sebagai gantinya pihak MotoGP menyediakan MotoGP Virtual agar para pembalap tetap bisa menikmati suasana balapan ditengah pandemi ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

(*)