Find Us On Social Media :

Ditempatkan di Tim Satelit, Ayah Valentino Rossi Sebut Anaknya akan Lebih Santai

Valentino Rossi bisa tampil habis-habisan di tahun terakhirnya bersama tim Yamaha

SportFEAT.COM- Ayah Valentino Rossi Chicho sebut anaknya akan jauh lebih santai dan suasa hatinya akan baik dengan tidak berada di tim inti.

Pembalap flamboyan asal Italia Valentino Rossi dikabarkan sebentar lagi akan merapat ke tim satelit milik Yamaha, Petronas SRT Yamaha.

Baca Juga: Pembalap KTM Ini Cemburu Lihat Rencana Seri Baru MotoGP dari Dorna

Keberadaan Rossi yang 'turun kelas' ini menuai reaksi dari banyak kalangan yang mempertanyakan hal ini.

Meski begitu sang ayah Chicho, mengaku santai dengan dengan peran baru anaknya nanti yang berada di tim satelit.

Chicho mengatakan Valentino Rossi tetap akan mendapatkan hal yang terbaik meski berada di tim satelit Yamaha sekalipun.

"Saya pikir Valentino akan mendapatkan yang terbaik dari tim satelit dan juga mendapatkan manfaat dengan tidak berada di tim resmi (inti)," ujar Chicho dilansir SportFEAT.COM dari Tuttomotoriweb.

Chico juga menyebutkan bahwa Valentino Rossi nantinya akan bisa lebih santai dan suasana hatinya akan lebih baik.

"Vale (Rossi) akan lebih santai dan juga suasana hatinya yang baik akan semakin meningkat nantinya," ujar Chico.

Posisi Valentino Rossi sendiri di tim utama Monster Energy Yamaha Factory Racing akan digantikan Fabio Quartararo.

Baca Juga: Pernikahan Valentino Rossi Bisa Molor Jika The Doctor Masih Ingin Membalap

Nantinya musim depan Monster Energy Yamaha Factory Racing akan mengandalkan Maverick Vinales dan juga Quartararo.

Sedangkan di tim satelit Petronas SRT Yamaha, kemungkinan besar akan diisi oleh pembalap Valentino Rossi dan juga Franco Morbidelli.

Franco Morbidelli sendiri merupakan pembalap yang juga mantan murid Valentino Rossi di akademi pembalap yang dimilikinya.(*)