Find Us On Social Media :

Fakta Menarik MotoGP Austria 2020 - Dominasi Ducati hingga Insiden Mengerikan Morbidelli

Para peraih podium ajang MotoGP Austria 2020, Jack Miller (kiri), Andrea Dovizioso (tengah), Joan Mir (Suzuki Ecstar).

SportFEAT.COM - Terdapat beberapa fakta menarik yang terjadi pada balapan MotoGP Austria 2020 di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (16/8/2020).

Gelaran MotoGP Austria 2020 menghadirkan suguhan dengan banyaknya drama menegangkan yang terjadi.

Balapan yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring tersebut bahkan sempat diwarnai Red Flag itu menjadi panggung aksi bagi Ducati.

Dominasi Ducati di sirkuit yang terletak di pegunungan Spielberg itu kian tak terbantahkan setelah Andrea Dovizioso menjadi pemenang.

Baca Juga: Hasil MotoGP Austria 2020 - Andrea Dovizioso Menang, Joan Mir Lakukan Manuver Dramatis, Fabio Quartararo Gagal Podium Lagi

Rider berjulukan Desmodovi tersebut memenangi balapan yang berlangsung menegangkan dengan catatan waktu 28 menit 20,853 detik.

Pembalap tim Ducati lainnya semakin menggenapi podium juara setelah Jack Miller (Pramac Racing) juga berhasil mengakhiri balapan di tempat ketiga.

Sementara itu, rider kejutan Joan Mir (Suzuki Ecstar) tampil sebagai runner-up tepat di belakang Dovizioso.

Pada balapan yang berlangsung di bawah cuaca panas tersebut banyak fakta yang terjadi.

Redaksi SportFEAT.com setidaknya menemukan tiga fakta menarik yang terjadi di MotoGP Austria 2020.

Berikut tiga fakta menarik yang berhasil dihimpun oleh redaksi SportFEAT.com.

1. Dominasi Ducati

Ajang MotoGP Austria tampaknya masih menjadi panggung aksi dari tim Ducati.

Sebab, di balapan yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring itu, pembalap Ducati selalu menjadi kampiun.

Tercatat sejak musim MotoGP 2016 lalu, tim pabrikan asal Italia itu selalu memenangi balapan.

Baca Juga: RED FLAG! Hasil Sementara MotoGP Austria 2020 - Franco Morbidelli dan Johann Zarco Tabrakan, 2 Motor Ringsek

Uniknya, dari keempat kemenangan yang diraih Ducati, Andrea Dovizioso selalu menjadi sosok protagonisnya.

Kompatriot Valentino Rossi itu "hobi" menjadi juara di Austria sejak musim MotoGP 2016.

Dengan keberhasilan Dovizioso menjuarai MotoGP Austria 2020 ini, berarti tim Ducati sudah lima musim beruntun memenangi balapan di Sirkuit Red Bull Ring.

2. Nasib Apes tim Yamaha

Berbeda dengan Ducati yang berhasil kembali menjuarai MotoGP Austria 2020, Yamaha justru mengalami nasib sebaliknya.

Seperti musim-musim sebelumnya, Sirkuit Red Bull Ring masih menjadi momok menakutkan bagi para pembalap tim pabrikan asal Jepang itu.

Bagaimana tidak, prestasi terbaik mereka di Sirkuit ini hanya mampu menempati peringkat keempat.

Di MotoGP Austria 2020 catatan kelam di Red Bull Ring masih harus dialami Yamaha.

Baca Juga: Jorge Lorenzo Masuk Daftar Calon Pengganti Andrea Dovizioso, Bos Ducati: Itu Terlalu Berisiko, tapi...

Para pembalap tim berlogo garpu tala itu tercecer di balapan yang berlangsung Minggu (16/8/2020).

Pencapaian terbaik tim Yamaha ditorehkan oleh Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) yang finis di posisi kelima.

Pencapaian The Doctor itu lebih baik ketimbang Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha), Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT).

Fabio Quartararo misalnya yang hanya mampu mengakhiri balapan di tempat kedelapan.

Sementara Maverick Vinales kembali gagal memperbaiki performanya dari balapan seri ketiga akhir pekan lalu setelah hanya finis di peringkat sepuluh.

Baca Juga: Pisah dengan Ducati Buat Andrea Dovizioso Lega Bisa Lepas Banyak Beban di Kepalanya

Meski begitu, nasib kedua pembalap Yamaha tersebut jauh lebih apik ketimbang Franco Morbidelli.

Pembalap asal Italia itu tak bisa menyelesaikan balapan setelah terlibat sebuah insiden mengerikan.

Motor yang ditunggangi Morbidelli mengalami ringsek parah setelah bersenggolan dengan Johann Zarco.

3. Insiden Mengerikan Morbidelli-Zarco

Balapan MotoGP Austria 2020 disuguhkan dengan sebuah insiden mengerikan yang melibatkan Franco Morbidelli dan Johann Zarco (Realle Avintia).

Bahkan akibat insiden tabrakan tersebut, balapan MotoGP Austria 2020 harus dihentikan sementara.

Kecelakaan tersebut memperlihatkan kedua pembalap bertubrukan keras saat melintasi tikungan 3 Sirkuit Red Bull Ring.

Dua motor tunggangan masing-masing pembalap ringsek.

Baca Juga: Valentino Rossi Kaget Andrea Dovizioso Tak Perpanjang Kontrak dengan Ducati

Franco Morbidelli dilaporkan mengalami cedera berat hingga harus menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Diketahui dalam tayangan ulang, Johann Zarco masuk ke area jalur Morbidelli.

Dan hal tersebut membuat Morbidelli yang ada di belakangnya tersentak dan tabrakan hebat pun tak bisa terhindarkan.

Terlepas dari itu, balapan seri kelima MotoGP 2020 masih akan digelar di Sirkuit Red Bull Ring yang berlangsung pada Minggu (23/8/2020) di seri MotoGP Styria 2020.