Find Us On Social Media :

Review All England Open 2021 - Tanpa Indonesia, Turnamen Hanya Selevel Kejurnas

Dua pasangan ganda putra Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (jersey biru) dan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda, berpose di atas podium usai menjalani pertandingan final All England Open 2021 di Arena Birmingham, Birmingham, Inggris, Minggu (21/3/2021).

Mundurnya tim Indonesia dari All England Open 2021 ternyata membuat pamor turnamen menjadi selevel Kejuaraan Nasional (Kejurnas).

Bagaimana tidak, di turnamen sekelas All England Open hanya dikuasai oleh satu negara saja, yakni Jepang.

Di turnamen bulu tangkis tertua di dunia tersebut, Negeri Sakura berhasil memboyong empat gelar dari total lima nomor.

Baca Juga: Review All England Open 2021 - Indonesia Didepak, Jepang Menggila, tapi Wakil Inggris...

Jepang menguasai nomor tunggal putri, ganda putri, ganda putra dan ganda campuran.

Hebatnya, mereka berhasil menciptakan All Japan Finals di tiga nomor berbeda yakni ganda putri, ganda putra dan ganda campuran.

Mereka hanya kehilangan gelar dari sektor tunggal putra.

Dari nomor tunggal putri, Jepang meraih gelar setelah pemainnya Nozumi Okuhara mengalahkan wakil Thailand Pornpawee Chochuwong.

Ganda putri terbaik kedua mereka Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara mengalahkan rekan senegaranya Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.