Find Us On Social Media :

MotoGP Doha 2021 - Kualifikasi Bersejarah bagi Pramac Ducati, Manajer Tim Sampai Terharu

Manajer Tim Pramac Ducati, Francesco Guidotti (paling kiri) merayakan hasil kualifikasi MotoGP Doha 2021 bersama timnya.

SportFEAT.com - Pramac Ducati mengukir sejarah baru setelah berhasil menempatkan dua pembalap mereka Jorge Martin dan Johann Zarco di grid start 1-2 pada MotoGP Doha 2021.

Kualifikasi MotoGP Doha 2021 menjadi seri penuh kebahagiaan bagi salah satu tim satelit Ducati, Pramac.

Pramac sukses menuai hasil apik di kualifikasi MotoGP Doha 2021 melalui pencapaian dua pembalap barunya, Jorge Martin dan Johann Zarco.

Hasil kualifikasi MotoGP dari Jorge Martin yang paling mencengangkan.

Baca Juga: MotoGP Doha 2021 – Tampil Ganas, Pembalap Debutan Ducati Malah Ogah Jadi Juara  

Pembalap debutan itu mampu meraih pole position setelah membukukan catatan waktu tercepat.

Sejak sesi latihan bebas, penampilan Martin sudah menunjukkan tanda-tanda trengginas.

Johann Zarco pun tak kalah hebat.

Setelah pekan lalu meraih podium runner-up, taji pembalap asal Prancis itu masih belum habis di Sirkuit Losail.

Ia mampu menorehkan hasil kualifikasi di posisi kedua.

Artinya, Pramac menempatkan 2 pembalap mereka di posisi start 1-2, yang mana ini merupakan prestasi luar biasa dan menjadi sejarah baru sejak mereka bergabung bersama MotoGP.

Manajer Tim Pramac, Francesco Guidotti tak bisa menyembunyikan kebahagiaanya.

Baca Juga: MotoGP Doha 2021 - Derita Tiada Akhir Valentino Rossi, dari Kualifikasi Terburuk hingga Diasapi Adik Sendiri

Ia merasa sangat emosional dan terharu melihat pencapaian dua pembalap barunya kali ini.

"Ya, ini adalah pertama kalinya kami punya pembalap di posisi start 1 dan 2. Ini sebuah awal yang sangat bagus di musim ini," ucap Guidotti kepada MotoGP.

"Pekan lalu kami meraih podium, dan hari ini di kualifikasi kami bisa di urutan pertama dan kedua,"

"Ini sangat emosional sekali," imbuh Guidotti.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Doha 2021 - Anak Baru Ducati Menggila! Derita Rossi Tiada Akhir

Guidotti merayakan kegembiraan yang luar biasa bersama para kru timnya di garasi Pramac.

Momen itu terlihat jelas ketika Jorge Martin dan Johann Zarco menuntaskan kualifikasi dan menuju pit.

Meski begitu, Guidotti enggan timnya terlalu terlena.

"Terima kasih untuk semua kru tim yang telah bekerja keras. Boleh kita menikmati kegembiraan ini, tetapi jangan lupa tantangan sebenarnya ada pada sesi balapan," kata Guidotti.

"Kami akan tampil lebih agresif dan menjaga fokus untuk balapan," ucapnya.

Sementara ketika ditanya tentang Jorge Martin, Guidotti tak lupa melayangkan pujian pada debutan asal Spanyol berusia 23 tahun itu.

"Ya, dia baru 10 hari balapan di atas motor Ducati, dan dia sangat berbakat. Namun di masih anak baru, dia masih perlu banyak belajar dan berlatih," pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)