Juara dunia 9 kali itu masih belum selesai memuji Fabio Quartararo.
Selain dari teknis, Rossi juga memuji kepiawaian Fabio Quartararo yang kini mulai mengatasi kelemahan terbesarnya, balapan di trek basah serta krisis kepercayaan diri yang sempat menderanya pada tahun lalu.
Hasil itu terbukti dari penampilan Quartararo di MotoGP Prancis 2021 yang sempat diguyur hujan.
Meski tak jadi jawara, Quartararo sukses bertahan di barisan depan hingga berhasil mengamankan podium ketiga.
Baca Juga: Tak Kunjung Sembuh, Marc Marquez Terancam Bernasib Tragis Seperti Legenda MotoGP Ini
"Kondisi di sirkuit Le Mans (Prancis) itu sulit bagi Yamaha, setengah basah dan setengah kering, tapi dia bisa melakukannya," puji Rossi.
"Kemudia di Mugello (yang cocok untuk Ducati) dia juga melaju dengan maksimal dan tidak pernah membuat kesalahan," timpalnya.
"Fabio juga sangat kuat dalam satu lap, ini adalah modal penting di era MotoGP sekarang. Dia memang sempat cedera arm pump, tetapi ketika dia bisa mengendalikannya, dia adalah pembalap calon juara dunia, karena dia yang tercepat di lintasan," kata Rossi lagi.