Find Us On Social Media :

MotoGP San Marino 2021 – Debut di Pabrikan Yamaha, Murid Valentino Rossi Sampaikan Salam Perpisahan ke Petronas SRT

Franco Morbidelli sampaikan salam perpisahan untuk Petronas Yamaha SRT.

SportFEAT.com – Franco Morbidelli menyampaikan salam perpisahan kepada Petronas SRT menjelang debutnya bersama pabrikan Yamaha di MotoGP San Marino 2021.

Franco Morbidelli akhirnya comeback balapan lagi di MotoGP San Marino 2021.

Sebelumnya pembalap jebolan akademi Valentino Rossi VR46 itu absen selama 2,5 bulan di MotoGP 2021 usai mengalami cedera lutut.

Sekarang usai dipastikan pulih dan bisa kembali mengaspal, Morbidelli akan menjalani debut bersama tim barunya yakni Monster Energy Yamaha di Sirkuit Misano.

Baca Juga: MotoGP San Marino 2021 - Andrea Dovizioso dan Franco Morbidelli Datang, Dani Pedrosa Malah Pergi

Di MotoGP 2021, Franco Morbidelli semula tergabung di Petronas Yamaha SRT. Tetapi ia kini mendapatkan promosi lebih cepat.

Pembalap 26 tahun itu pindah ke tim pabrikan Yamaha untuk menggantikan Maverick Vinales yang hengkang ke Aprilia pada pertengahan MotoGP 2021.

Sebelum meninggalkan tim Petronas Yamaha SRT, Morbidelli pun memberikan salam perpisahan kepada tim satelit Yamaha itu.

Pembalap berdarah Italia-Brasil itu bertemu dan mengumpulkan anggota kru Petronas SRT dari sang manajer tim Wilco Zeelenberg, hingga kepala kru-nya yakni Ramon Forcada.

Melalui akun Instagram pribadinya, Morbidelli mengunggah foto dan menuliskan salam perpisahan kepada tim satelit Yamaha yang sudah menemaninya selama 2,5 tahun.

Baca Juga: MotoGP San Marino 2021 - Niat Bangkit Johann Zarco Malah Terganjal Rintangan Ini

“Orang-orang ini telah berada di sisi saya selama dua setengah tahun, kami memiliki saat-saat indah bersama dan bersama-sama kami telah berjuang keras dan cukup harmonis,” tulis Franco Morbidelli dalam Instagram pribadinya.

“Sulit bagi saya untuk berpisah dari kru ini dan saya merasa itu adalah sama untuk mereka tetapi terkadang olahraga seperti ini”

“Saya hanya bersyukur atas kesempatan bekerja dengan orang-orang hebat dan profesional yang saya miliki,” sambung tulisan murid Valentino Rossi itu.

Baca Juga: MotoGP San Marino 2021 – ‘Rajin’ Alami Kecelakaan, Marc Marquez Usung Misi Khusus di Sirkuit Misano

“Besok babak baru dimulai untuk kita semua, semoga sama bagusnya dengan yang kita miliki bersama, atau lebih baik,” lanjut pesan perpisahan Morbidelli.

“Terima kasih banyak Petronas Yamaha SRT,” tutup tulisan Morbidelli.

Di sisi lain, MotoGP 2020 menjadi musim terbaik Franco Morbidelli sejak bergabung pada 2019 bersama Petronas Yamaha SRT.

Tahun lalu ia berhasil menjadi runner-up hanya berselisih 13 poin dari sang juara dunia yakni Joan Mir (Suzuki Ecstar).

Kala itu, Morbidelli berhasil mengemas tiga kemenangan dan dua podium dari 14 seri balapan.

Sementara pada musim 2021 ini, Morbidelli masih dibuat penasaran.

Performanya belum terlihat begitu ganas dengan baru mempersembahkan satu podium dari delapan kali balapan bersama tim satelit Yamaha.

Baca Juga: MotoGP San Marino 2021 - Suzuki Patok Podium Lagi, Andalkan Tuah Sirkuit MIsano

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)