Find Us On Social Media :

Starting Grid MotoGP Valencia 2021 - Valentino Rossi Start di Posisi Apik, Ducati Siap Berpesta

Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi akan bersiap menjalani balapan kandang terakhir di MotoGP Emilia Romagna, Sirkuit Misano, Italia, 22-24 Oktober 2021.

Ini merupakan modal penting bagi Rossi yang bertekad ingin memberikan hasil terbaik dalam balapan perpisahannya.

Sementara itu, di barisan depan alias front row, Ducati mendominasi.

Tiga penunggang Desmosedici GP sukses melesat di tiga besar.

Baca Juga: MotoGP Valencia 2021 - Update Kondisi Pol Espargaro usai Crash Hebat di FP3, Pembalap Indonesia Alami Nasib Sama

Pembalap tim satelit Pramac Ducati, Jorge Martin berhasil meraih pole position.

Sedangkan posisi kedua dan ketiga berturut-turut diisi oleh duo tim pabrikan Ducati, Francesco Bagnaia dan Jack Miller.

Di sisi lain, sang juara dunia baru Fabio Quartararo kembali harus menelan hasil kurang apik dalam kualifikasi kemarin yang membuat dia gagal start bagus.

Baca Juga: Honda Ogah Beri Motor Pengantar Juara Dunia Valentino Rossi, Masih Sakit Hati?

Quartararo harus puas start dari posisi kedelapan. Posisi ini semakin menunjukkan adanya penurunan performa dari pembalap Prancis berusia 22 tahun itu sejak paruh kedua dimulai.