SportFEAT.com - Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung kalah terhormat melawan unggulan Thailand di babak kedua Indonesia Open 2021.
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung kandas di babak kedua Indonesia Open 2021, Kamis (25/11/2021).
Gregoria Mariska Tunjung kalah di fase 16 besar Indonesia Open 2021 setelah takluk dari unggulan kelima, Pornpawee Chochuwong.
Gregoria kalah dari tunggal putri asal Thailand itu lewat permainan rubber game atau tiga gim yang sangat alot.
Meskipun berakhir kalah, perjuangan Gregoria hari ini pantas diapresiasi.
Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2021 - Ana/Tiwi Kandaskan Unggulan, Bekuk Ganda Putri Malaysia dalam 81 Menit
Ia sempat mencuri gim pertama dan berhasil terus unggul dan menekan lawan yang juga banyak melakukan unforced error hingga menang 21-11.
Pada gim kedua, performa Gregoria sempat anti-klimaks.
Juara Dunia Junior 2017 itu disetir oleh Chocuwong dan banyak melakuakn kesalahan sendiri hingga kalah telak 8-21.
Adapun di gim ketiga, permainan Gregoria sempat kalah start.
Ia bahkan sempat tertinggal jauh hingga 0-6.
Namun Gregoria pantang menyerah.
Pemain 22 tahun itu berusaha mengejar ketertinggalan satu demi satu poin.
Ia berhasil mendekatkan jarak poin hingga 10-12.
Perjuangan Gregoria tak sia-sia kala ia berhasil mendekat dan bahkan berbalik unggul hingga 16-15.
Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2021 - Ana/Tiwi Kandaskan Unggulan, Bekuk Ganda Putri Malaysia dalam 81 Menit
Serangannya mampu menembus pertahan lawan.
Placing Gregoria juga ciamik hingga ia bahkan unggul dua poin sampai 19-17.
Sayangnya, memasuki poin krusial, Chochuwong semakin mempercepat tempo permainan hingga akhirnya menyamakan kedudukan 19-19.
Gregoria sempat kembali unggul dan berhasil mencapai match point terlebih dahulu 20-19.
Namun lagi-lagi Chochuwong menyamakan kedudukan dan terjadi setting.
Gregoria pun harus mengakui keunggulan pemain peringkat 10 dunia itu dan kalah dengan skor akhir 21-11, 9-21, 20-22.
Hasil ini memastikan Indonesia tidak memiliki wakil di sektor tunggal putri pada babak perempat final Indonesia Open 2021.
Di sisi lain, kekalahan hari ini membuat Gregoria sementara tertinggal dalam rekor pertemuan dengan Pornpawee Chochuwong menjadi 1-2.
Di pertemuan pertama, Gregoria pernah menang atas Chochuwong saat berlaga di Indonesia Open 2019 dalam kemenangan dua gim langsung.