Anthony Ginting sebenarnya berpeluang untuk kembali "reuni" dengan Momota di babak perempat final.
Hal ini terjadi karena kedua pemain terbaik dunia tersebut bertengger di pot atas Malaysia Open 2021.
Dengan penundaan Malaysia Open 2021 ini, kesempatan Anthony Ginting memperbaiki rekor head-to-head melawan Momota urung terjadi.
Baca Juga: Malaysia Open 2021 Ditunda, Tersisa Satu Turnamen Bergengsi untuk Lihat Aksi Leo/Daniel dkk
Pemain ranking lima dunia itu diketahui masih tertinggal rekor pertemuan yakni 4-11 dari Kento Momota.
Terlepas dari itu, penundaan Malaysia Open 2021 tak berpengaruh kepada peringkat race to Tokyo Anthony Sinisuka Ginting.
Pemain berusia 25 tahun itu telah memastikan tampil di Olimpiade Tokyo 2020 sejak beberapa waktu lalu.
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |