SportFEAT.com - Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti bawa modal penting di laga pertama BWF World Tour Finals 2022.
Apriyani/Fadia sukses meraih kemenangan pertamanya usai menundukan wakil Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan.
Berlaga di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand, Rabu (7/12/2022), Apriyani/Fadia menang lewat dua gim langsung dengan skor 23-21, 21-19 selama 46 menit.
Torehan ini menjadi revans yang manis usai Apriyani/Fadia sebelumnya menelan kekalahan di pertemuan terakhir di French Open 2022.
Kemenangan ini juga menjadi modal penting bagi Apriyani/Fadia menjajaki BWF World Tour Finals 2022.
Pasalnya setelah laga ini, Apriyani/Fadia akan menghadapi lawan yang jauh lebih berat yakni, Zhang Shu Xian/Zheng Yu dan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan yang merupakan pasangan China.
Baca Juga: BWF World Tour Finals 2022 - Pelatih Justru Senang Apriyani/Fadia Masuk ke Grup 'Neraka'
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Matius Nico Henrikus |
Editor | : | Matius Nico Henrikus |