Sementara itu tugas berat akan dihadapi Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Di babak 32 besar nanti, The Minions harus berduel dengan pasangan asal Korea Selatan, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae.
Di pertemuan perdana antara kedua pasangan yang terjadi di Indonesia Open 2022, Marcus/Kevin tak berdaya usai kalah dua gim langsung.
Baca Juga: Jadwal Indonesia Masters 2023 - Diwarnai 2 Derbi Merah Putih, Marcus/Kevin Ditunggu Lawan Alot
Dua ganda putra Indonesia lainnya juga akan menghadapi wakil Korea Selatan lainnya.
Mereka adalah Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang akan menghadapi Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol.
Sedangkan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri akan menghadapi Jin-yong/Na Sung-seung.
Selain itu laga yang tak akan kalah menariknya antara Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang akan berduel menghadapi pasangan Jepang, Akira Koga/Taichi Saito.
Pada pertemuan perdana, Ahsan/Hendra mampu meraih kemenangan. Namun hal itu terjadi di All England Open 2020 silam.
Selain itu masih ada pasangan non pelatnas, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani yang akan menghadapi wakil Belanda, Ruben Jille/Ties Van Der Lecq.
Link live streaming iNewsTV via RCTI+
Source | : | Berbagai sumber |
Penulis | : | Matius Nico Henrikus |
Editor | : | Matius Nico Henrikus |