Find Us On Social Media :

Liga 1 2019 - Striker asal Chad Gemilang, Semen Padang Menang

Karl Max merayakan gol bersama rekan-rekannya dalam lanjutan Liga 1 2019 yang berakhir untuk kemenangan Semen Padang atas Persela Lamongan dengan skor 2-0

Kritik sudah pasti disematkan oleh manajemen dan jajaran suporter Semen Padang.

Apalagi pemain 32 tahun ini merupakan pemain asing yang diharapkan mampu memberikan kontribusi yang lebih.

Baca Juga: Satu Lagi Mutiara Papua Sumbang Medali untuk Timnas Indonesia

Seolah ingin membungkam segala kritikan, pertandingan kontra Persela pun menjadi panggung pembuktian sosok Dany.

Dany mampu unjuk gigi dalam kemenangan Semen Padang, di mana kedua gol yang disarangkan tuan rumah adalah hasil kontribusinya. 

Penampilan ciamik sang juru gedor kontan saja mengundang komentar positif dari sang caretaker, Weliansyah

"Alhamdulillah kemenangan ini berkat kerja sama tim secara keseluruhan. Mereka bermain sangat luar biasa dalam laga ini. Saya sangat mengapresiasi perjuangan pemain," ujarnya.

Caretaker Semen Padang ini juga menyebut kemenangan yang diraih Semen Padang karena faktor kekompakan dan disiplin.

"Anak-anak mampu menerjemahkan taktik dan strategi yang kita inginkan dengan baik. Itu menjadi kunci kemenangan kita," katanya dalam laman liga-indonesia.id

"Selain itu, mereka juga mampu meredam pemain-pemain kunci Persela seperti Hirose dan Alex," ujar Weliansyah menambahkan.

Baca Juga: Liga 1 2019 - Ardi Idrus Yakin Persib Bandung Bisa Bangkit

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Skuat dan prediksi susunan pemain Juventus musim 2019-2020 . Mampukah Juventus mempertahankan gelar di bawah asuhan Maurizio Sarri? . #juventus #seriea #ligaitalia

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on