Find Us On Social Media :

Liga 1 2019 - Djajang Nurdjaman Siap Jalankan Misi bersama Barito Putera

Pelatih PSMS Medan, Djajang Nurdjaman, saat melakukan wawancara seusai sesi latihan di Stadion Manahan

SportFEAT.COM - Sempat pasif dalam bursa transfer tengah musim Liga 1 2019, Barito Putera akhirnya melakukan pergerakan nyata.

Langkah pertama yang diambil manajemen Barito Putera adalah mengontrak pelatih yang sudah sarat pengalaman di kompetisi sepak bola Indonesia.

Pelatih yang direkrut oleh Laskar Antasari punya rekam jejak yang tak sembarangan, yakni Djajang Nudjaman.

Djajang Nurdjaman telah diumumkan sebagai nakhoda anyar Barito Putera oleh sang manajer, Hasnuryadi Sulaiman, pada Rabu (21/8/2019) malam.

Dari informasi yang didapat SportFEAT.com, pelatih yang akrab disapa Djanur itu bakal diikat kontrak sampai akhir musim Liga 1 2019.

Meski baru ditunjuk sebagai pelatih anyar Barito Putera, Djajang Nurdjaman sudah mendapat beban harapan dari manajemen yang rasanya cukup realistis.

Djanur diharapkan mampu mengentaskan Laskar Antasari dari keterpurukan dan terhindar dari zona degradasi Liga 1 2019.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2019 - Minnions Layangkan Pujian untuk Sang Pemupus Mimpi

"Kami berharap apa yang coach Djanur lakukan di klub sebelumnya bisa diterapkan di Barito," ujar Hasnuryadi Sulaiman.

"Memang kami suka dengan gaya permainan klub-klub yang dilatih coach Djanur sebelumnya," tuturnya melanjutkan

Manajer Barito Putera juga berharap pelatih berkumis itu mampu merubah gaya bermain Evan Dimas Darmono dkk..

"Harapannya semoga (Djanur) bisa menyelamatkan Barito dari degradasi," kata Hasnur dilansir SportFEAT.com dari laman Barito Putera.

Di sisi lain, Djanur merasa senang bisa bergabung bersama keluarga besar Barito Putera.

Menurut pelatih 60 tahun ini, Barito Putera adalah salah satu klub legendaris di Indonesia.

"Untuk komposisi pemain musim ini, saya nilai sebenarnya banyak dihuni pemain berkualitas. Mungkin hanya belum beruntung saja," katanya.

"Semoga saja saya bisa membantu Barito Putera musim ini agar bisa keluar dari zona merah," pungkasnya," tutur Djajang Nurdjaman memungkasi

Baca Juga: Nick Kuipers Akui Terpikat dengan Magnet Nama Besar Persib Bandung

Djanur sendiri siap untuk mengangkat kembali prestasi Barito Putera agar bisa terlepas dari jerat zona degradasi.

Barito Putera saat ini tercatat duduk di peringkat ke-14 klasemen Liga 1 2019, atau terpaut dua anak tangga dari zona degradasi.

Sejauh ini, tim yang berbasis di Kalimantan Selatan itu baru mengoleksi 12 poin dari 15 penampilannya.

Laga Barito Putera selanjutnya, yang kemungkinan juga bakal menjadi debut Djajang Nurdjaman, dijadwalkan bakal berlangsung pada Jumat (23/8/2019).

Dalam pertandingan tersebut, Barito Putera akan menjamu Persipura Jayapura di Stadion Demang Lehman, Banjarbaru, Kalimantan Selatan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

BolaSport.com memilih striker Semen Padang Karl Marx Barthelemy sebagai pemain terbaik Liga 1 2019 pekan ke-15. . Dua golnya ke gawang Persela mengantarkan Semen Padang meraih kemenangan kedua sejauh musim ini. . #liga1 #karlmaxbarthelemy #semenpadang

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on