Find Us On Social Media :

Kejuaraan Dunia 2019 - Praveen/Melati Kalah, Ganda Campuran Indonesia Habis

Aksi Praveen Jordan/Melati Daeva Okatavianti pada Kejuaraan Dunia BWF 2019, Rabu (21/8/2019)

SportFEAT.COM - Kekalahan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti pada Kejuaraan Dunia 2019 membuat Indonesia kembali gagal meraih medali di nomor ganda campuran.

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti terhenti di babak ketiga Kejuaraan Dunia 2019, Kamis (22/8/2019).

Duet ganda campuran unggulan keenam itu tersisih dari gelaran Kejuaraan Dunia 2019 seusai menelan kekalahan dari wakil Belanda.

Bermain di lapangan 3 St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Praveen/Melati harus mengakui keunggulan Robin Tabeling/Selena Piek melalui pertarungan rubber game.

Praveen/Melati kalah dengan skor 13-21, 21-23, 8-21 dalam tempo 50 menit.

Kalahnya pasangan runner-up Japan Open 2019 tersebut menambah daftar kekalahan dalam riwayat pertemuan mereka dengan Tabeling/Piek menjadi 0-2.

Sebelumnya, Praveen/Melati juga pernah takluk dari ganda campuran peringkat 22 dunia itu.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2019 - Langkah Anthony Dihentikan Tunggal Putra India

Pertemuan Praveen/Melati dengan Tabeling/Piek sebelumnya terjadi pada turnamen German Open 2019, di mana mereka kalah dalam dua gim langsung dengan skor, 19-21, 18-21.

Selain gagal memperbaiki rekor head-to-head kontra Tabeling/Piek, kekalahan Praveen/Melati kali ini otomatis juga menutup peluang Indonesia untuk meraih medali ganda campuran pada Kejuaraan Dunia 2019.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2019 - Della/Rizki Tersingkir, Greysia/Apriyani Kembali Jadi Andalan

Pasalnya, kompatriot Praveen/Melati, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja juga dipastikan telah tersingkir dari Kejuaraan Dunia 2019.

Hafiz/Gloria terhenti di babak ketiga setelah kalah 17-21, 12-21, dari unggulan teratas sekaligus juara bertahan asal China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Pebulu tangkis tunggal putra asal Inggris, Rajiv Ouseph memutuskan gantung raket. . Ia memilih gelaran Kejuaraan Dunia 2019 sebagai tempatnya terakhir berlaga. . Sayang, di kompetisi terakhirnya, ia tak bisa melenggang jauh. . Saat berhadapan dengan wakil Indonesia, Jonathan Christie, ia menelan kekalah dengan straight game 21-15 dan 21-19. . #rajovouseph #rajih #ouseph #hotnow #bwf #gridnetwork

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on