Find Us On Social Media :

Hasil Kualifikasi MotoGP Inggris 2019 - Marc Marquez Pertegas Status Sebagai Raja Pole Sitter

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, kala tampil dalam salah satu sesi MotoGP Inggris 2019 yang digelar di Sirkuit Silverstone, Sabtu (24/8/2019)

Pembalap 26 tahun asal Spanyol itu kini unggul dua angka dari pencapaian legenda balap motor asal Australia, Mick Doohan.

JALANNYA SESI KUALIFIKASI MOTOGP INGGRIS 2019

Kualifikasi GP Inggris 2019 dibuka dengan Q1 yang diikuti oleh 12 pembalap dengan catatan waktu kombinasi terburuk dari free practice 1-3.

Ke-12 pembalap bersaing demi menempati dua slot waktu tercepat yang bakal membuat mereka berhak memperebutkan pole position dengan sepuluh pembalap lain di Q2.

Setelah melalui Q1 selama 15 menit, Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati) dan Alex Rins (Suzuki Ecstar) sukses mencatatkan waktu terbaik sehingga mereka berhak lolos ke sesi Q2.

Setelah jeda sejenak, Dovizioso dan Rins kembali turun ke lintasan bersama dengan sepuluh pembalap yang sebelumnya tak tampil di Q1.

Cal Crutchlow (LCR Honda) menjadi pembalap pertama yang turun ke lintasan dan langsung disusul oleh pembalap lain di belakangnya.

Akan tetapi, traffic yang ramai membuat sejumlah pembalap tak bisa membukukan waktu tercepat.

Namun Marc Marquez yang melaju saat lintasan relatif lebih bebas hambatan mampu menentukan standar tinggi dengan catatan waktu terbaik 1 menit 58,667 detik

Catatan waktu terbaik itu ternyata tak bertahan lama karena Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) mampu mematahkannya dengan catatan waktu 1 menit 58,612 detik.