Find Us On Social Media :

Liga 1 2019 - Kalah dari Borneo FC, Semen Padang Cuma Kurang Beruntung

Pelatih Semen Padang FC, Weliansyah

SportFEAT.COM - Pelatih Semen Padang, Weliansyah, mengungkap penyebab kekalahan timnya pada lanjutan Liga 1 2019 melawan Borneo FC

Pada laga lanjutan pekan ke-16 Liga 1 2019 tersebut, Semen Padang harus mengakui keunggulan Borneo FC dengan skor 1-0.

Gol kemenangan Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (24/8/2019) tersebut dicetak oleh mantan pemain Persija Jakarta, Renan Silva pada menit ke-17.

Menerima umpan dari Lerby Eliandri, Renan Silva melepaskan tendangan dari luar kotak penalti yang gagal diantispasi oleh barisan belakang Semen Padang dan kiper Rendy Oscario.

Baca Juga: Liga 1 2019 - Dua Faktor Kemenangan Bali United atas Arema FC

Dilansir SportFEAT dari laman liga-indonesia.id, pelatih Semen Padang, Weliansyah mengungkapkan bahwa sebenarnya anak asuhnya bermain cukup baik pada laga tersebut.

Namun, pelatih yang menggantikan Syafrianto Rusli ini menilai timnya hanya kurang beruntung dengan peluang yang ada.

"Itulah sepak bola, semuanya bisa terjadi. Kita akui support antar pemain juga sedikit bermasalah, tapi kita tetap apresiasi pemain yang bermain baik," ujar Weliansyah.

"Kita tidak beruntung saja malam ini dan hasilnya tidak maksimal. Seandainya peluang seperti yang didapat Karl Max tadi bisa gol tentu jalannya laga akan berbeda," ucapnya menyambung.

Baca Juga: 3 Partai Final Kejuaraan Dunia 2019 yang Berakhir Antiklimaks