SportFEAT.COM - Riuh tepuk tangan suporter Inter Milan menyertai debut Romelu Lukaku bareng I Nerazzurri di Liga Italia.
Romelu Lukaku bermain sejak menit pertama saat Inter Milan menghadapi Lecce, Selasa (27/8/2019), dalam laga pekan pertama Liga Italia.
Dalam formasi 3-5-2, Romelu Lukaku mengisi pos striker Inter Milan bersama Lautaro Martinez.
Penampilan pertama Romelu Lukaku untuk Inter Milan ini pun menjadi terasa mengena.
Baca Juga: Persjia Vs PSM Makassar - Marco Simic Harapkan Tuah SUGBK
Terlebih, setelah ia mampu mencetak gol ketiga dalam kemenangan 4-0 I Nerazzurri.
Menurut Squawka yang dikutip SportFEAT, inilah kali keempat Lukaku bisa mendulang gol saat menjalani laga debut bersama klubnya.
Klub-klub yang pernah merasakan gol debut Lukaku adalah West Ham United, Everton, dan Manchester United.
Baca Juga: Tekad Maria Sharapova Setelah Tersisih Prematur dari US Open 2019