Find Us On Social Media :

Liga 1 2019 - PSIS Diminta Tampil Habis-habisan Kontra Arema FC

Pelatih PSIS Semarang, Bambang Nurdiansyah.

SportFEAT.COM - PSIS Semarang akan menjalani laga berat kala bertandang ke kandang Arema FC pada laga lanjutan pekan ke-17 Liga 1 2019.

PSIS Semarang disinyalir harus berjuang ekstra keras dalam menghadapi Arema FC pada akhir pekan ini. 

Hal tersebut diungkapkan oleh pelatih PSIS Semarang, Bambang Nurdiansyah.

Pelatih yang akrab disapa Banur tersebut mengakui bahwa kondisi timnya saat ini sedang pincang. Mereka baru saja kalah telak dengan skor 0-3 atas Madura United.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 2019 - Sah! Persija Perkenalkan Samba Barunya

Bahkan dalam enam laga terakhir yang dilalui PSIS, skuad asuhan Banur tersebut hanya mampu mengoleksi satu poin saja.

Berkaca dari hasil itulah, Banur berkeinginan para anak didiknya mampu tampil secara spartan di laga melawan Arema FC. 

 Baca Juga: Liga 1 2019 - Minta Kejelesan Nasib, Pemain Persija Curhat di Medsos

"Yang paling penting ke pemain PSIS, saya minta bermain dengan hati, bermain dengan harga diri. itu saja motivasi yang saya berikan kepada mereka," ucap Banur, dikutip SportFEAT.com dari Liga Indonesia.

Pelatih asal Banjarmasin tersebut mengungkapkan bahwa para pemain PSIS tidak boleh pasrah begitu saja jika kalah dari tim lawan.

"Tunjukkan bahwa kalian ini masih pantas berada di sini. Kalau tidak, silahkan menghadap ke saya langsung," kata Banur menambahkan.

Baca Juga: Liga 1 2019 - 2 Pilar Penting Absen, Pelatih Arema FC Tetap Optimistis

Dalam pertandingan kontra Arema FC, Laskar Mahesa Jenar tidak akan diperkuat oleh Rio Saputro, Fauzan Fajri, Fredyan Wahyu dan Ganjar Mukti.

Selain bakal kehilangan sejumlah pemain kunci, PSIS juga masih dilanda kelelahan karena jadwal yang padat.

"Kita akan berusaha maksimal. Kita sadar bahwa Arema tim yang besar, tim yang kuat, tetapi kami sudah siap," ucap Banur memungkasi.

Laga antara PSIS Semarang melawan Arema FC dijadwalkan bakal bergulir pada Sabtu (31/8/2019) pukul 18.30 WIB di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Baca Juga: Jayapura Tak Kondusif, Laga Persipura Vs Bali United Resmi Ditunda

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jadwal pekan ke-3 Liga Spanyol 2019-2020. . #laliga #ligaspanyol #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on