SportFEAT.COM - Laga pekan kedua Liga Italia antara Juventus dan Napoli memuncukan tanda tanya tentang kondisi pelatih Maurizio Sarri.
Pekan kedua Liga Italia akan berlangsung mulai Sabtu (31/8/2019) hingga Senin (2/9/2019).
Salah satu partai yang diprediksi akan menyedot perhatian publik adalah Juventus kontra Napoli yang dihelat di Allianz Stadium, Turin.
Sesuai jadwal Liga Italia musim 2019-2020, sobat SportFEAT.com dapat menyaksikan laga Juventus versus Napoli pada Minggu (1/9/2019) mulai pukul 01.45 WIB.
Baca Juga: Liga 1 2019 - Bhayangkara FC Waspadai 2 Pemain Anyar Persebaya
Laga Serie A ini diyakini akan berjalan cukup alot mengingat kedua tim terlibat persaingan ketat untuk memperebutkan gelar scudetto dalam dua musim belakangan.
Seperti dikutip SportFEAT.com dari laman Transfermarkt, duel ini bakal jadi bentrokan Juve dan Napoli ke-147 di ajang Liga Italia.
Pada 146 persuaan sebelumnya, klub beralias I Bianconeri lebih digdaya atas Napoli dengan mengantongi 68 kemenangan.
Sisanya, Juve takluk 31 kali dan ditahan seri sebanyak 47 kesempatan oleh I Partenopei.
Baca Juga: Liga 1 2019 - PSIS Diminta Tampil Habis-habisan Kontra Arema FC
Rekam jejak sejarah memang mendukung Juventus untuk memetik tiga poin dalam laga kali ini.
Lebih-lebih, dalam lima laga Serie A teranyar, mereka cuma kalah sekali dari Napoli.
Kekalahan itu terjadi pada 22 April 2018 saat satu gol sundulan Kalidou Koulibaly pada pengujung laga membungkam mulut fan tuan rumah Juventus.
Partai ini juga bakal jadi duel perdana pelatih Juve, Maurizio Sarri, menghadapi mantan timnya di Liga Italia.
Lantas, sebagian pihak mungkin saja akan menanyakan apakah Sarri dapat hadir untuk menyaksikan laga ini.
Mengingat, pelatih berkacamata itu masih mengalami sakit paru-paru basah.
Dalam sesi konferensi pers terakhir, asisten pelatih Juve, Giovanni Martusciello, memberikan pernyataan terkait Maurizio Sarri.
"Sarri telah hadir di Continassa (area markas Juventus), kondisinya baik," tutur Martusciello, dikutip SportFEAT.com dari laman resmi klub.
"Kami telah melakukan sesi persiapan terakhir pada sore hari dan kita akan melihat apakah Sarri bisa datang pada esok hari."
Baca Juga: Jadwal Liga Spanyol Pekan Ketiga - Trio Barcelona Absen, Termasuk Lionel Messi
Berikut jadwal Liga Italia pada pekan kedua musim 2019-2020:
Sabtu, 31 Agustus 2019
- Bologna vs SPAL (pukul 01.45 WIB)
- AC Milan vs Brescia (live beIN SPORTS 2 pukul 23.00 WIB)
Minggu, 1 September 2019
- Juventus vs Napoli (live beIN SPORTS 2 pukul 01.45 WIB)
- Lazio vs AS Roma (live beIN SPORTS 2 pukul 23.00 WIB)
Senin, 2 September 2019
- Cagliari vs Inter Milan (live beIN SPORTS 2 pukul 01.45 WIB
- Atalanta vs Torino (pukul 01.45 WIB)
- Genoa vs Fiorentina (pukul 01.45 WIB)
- Verona vs Bologna (pukul 01.45 WIB)
- Udinese vs Parma (pukul 01.45 WIB)
- Lecce vs Verona (pukul 01.45 WIB)
- Sassuolo vs Sampdoria (pukul 01.45 WIB)