Find Us On Social Media :

Chinese Taipei Open 2019 - Ricky/Pia Kembali Tundukkan Ronald/Annisa

Pebulu tangkis ganda Indonesia, Ricky Karanda Suwardi, berpose di Hotel Intercontinental, Bandung, Minggu (17/2/2019).

SportFEAT.COM - Ricky Karandasuwardi/Pia Zebadiah Bernadet memenangi duel derbi Merah Putih pada Chinese Taipei Open 2019.

Ricky Karandasuwardi/Pia Zebadiah Bernadet berhasil memetik kemenangan di laga perdana mereka pada Chinese Taipei Open 2019, Selasa (3/9/2019).

Duet ganda campuran independen tersebut berhasil menundukkan sesama pasangan ganda campuran Indonesia, Ronald/Annisa Saufika.

Bermain di lapangan 3 Taipei Arena, Taiwan, Ricky/Pia mampu menang dua gim langsung atas Ronald/Annisa dengan skor 24-22, 21-16.

Kemenangan Ricky/Pia atas Ronald/Annisa ini menjadi yang kedua kalinya sepanjang pertemuan kedua pasangan.

Pada pertemuan sebelumnya di Singapore Open 2019, ganda campuran Indonesia yang bertengger di peringkat 105 dunia itu juga menang atas Ronald/Annisa (12-21, 21-13, 21-16).

Pada babak kedua Chinese Taipei Open 2019, Ricky/Pia bakal melawan pemenang antara Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia) atau Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark).

Baca Juga: PV Sindhu Membuat Bulu Tangkis Kian Populer di India

Baca Juga: Shi Yu Qi Mundur dari China Open 2019, 2 Tunggal Putra Ini Bak Kejatuhan Durian Runtuh

JALANNYA PERTANDINGAN

Ricky/Pia berhasil mendominasi sejak awal gim kesatu. Mereka mampu unggul cepat hingga 11-5.

Ricky/Pia seolah tak banyak memberikan kesempatan bagi Ronald/Annisa untuk berkembang.

Baca Juga: Roger Federer Masih Belum Punya Pandangan Menuju Olimpiade 2020

Mereka semakin jauh meninggalkan perolehan skor Ronald/Annisa hingga unggul 16-10.

Ronald/Annisa sempat mulai mengejar hingga menyamakan kedudukan menjadi 19-19.

Adu setting pun terjadi hingga tiga kali. Namun, gim kesatu akhirnya berhasil direbut oleh Ricky/Pia.

Baca Juga: Dibekap Cedera, Serena Williams Tuntasi Laga demi Tiket Perempat Final US Open 2019

Memasuki gim kedua, Ronald/Annisa sempat menunjukkan perlawanan dengan unggul 6-4.

Namun, hal itu tak bertahan lama setelah Ricky/Pia berhasil menyamakan kedudukan menjadi 6-6.

Di titik tersebut, icky/Pia tampaknya mulai menemukan ritme bermain mereka hingga terus unggul 12-7.

Kendati kembali sempat dikejar oleh Ronald/Annisa, Ricky/Pia mampu meraih kemenangan dengan margin lima angka di gim kedua.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jelang #deadlineday , Juventus dikabarkan tengah memburu satu bek tengah untuk menggantikan Giorgio Chiellini yang absen cukup lama karena cedera. . Kira-kira siapa yang akan menggantikan Chiellini? . #juventus #giorgiochiellini

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on