SportFEAT.COM - Sebanyak 20 wakil Indonesia bakal memulai perjuangan mereka pada babak pertama Chinese Taipei Open 2019 yang dihelat di hari kedua, Rabu (4/9/2019).
Satu dari 20 wakil yang bakal berlaga pada babak pertama Chinese Taipei Open 2019 tersebut adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Turnamen Chinese Taipei Open 2019 kali ini bakal menjadi turnamen perdana Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto seusai mengikuti Kejuaraan Dunia 2019, Agustus lalu.
Pada turnamen yang dihelat di Taipei Arena, Taiwan, tersebut, Fajar/Rian berstatus sebagai unggulan teratas.
Pasangan ganda putra peringkat keenam dunia tersebut bakal ditantang Goh Sze Fei/Nur Izzudin (Malaysia).
Di atas kertas, Fajar/Rian memang lebih diunggulkan ketimbang Goh Sze Fei/Nur Izzudin.
Dari data yang didapat SportFEAT.com, duo FajRi tercatat pernah bertemu dengan wakil Negeri Jiran itu sebanyak dua kali.
Baca Juga: Menilik Kelayakan Messi, Van Dijk, dan Ronaldo sebagai Finalis FIFA Awards
Baca Juga: Merasa Masih Kompetitif, Valentino Rossi Tanggapi Isu Pensiun dengan Santai