Menurut bek bertinggi 1,73 meter ini program latihan yang diberikan Simon perlahan mulai mampu ia terapkan di lapangan.
"Menurut saya, Coach Simon adalah pribadi yang baik. Mengenai program latihan, saya sudah mulai menikmati setiap materi yang diberikan Coach Simon," kata Andhika.
Saat ditanya mengenai kesiapannya jelang laga kontra Malaysia hari Kamis (5/9/2019) mendatang, Andhika pun memberikan jawabannya.
"Dengan waktu latihan sepekan lebih, saya sudah siap secara fisik, mental dan juga taktikal," tutur Andhika.
"Tapi siapapun yang dipilih untuk main, itu murni keputusan pelatih," ujar pemuda kelahiran Kota Jakarta ini.
Baca Juga: Liga 1 2019 - Cuma 1 Penyebab Kekalahan Semen Padang dari Barito Putera
View this post on InstagramInilah tim terbaik pekan ke-17 Liga 1 2019 versi BolaSport.com. #liga12019 #BanggaSepakBolaKita
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on