Find Us On Social Media :

Chinese Taipei Open 2019 - Sukses Revans, Sabar/Frengky Bakal Temui Ganda Putra Senior Korsel

Pasangan ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Frengky Wijaya Putra, saat bertanding melawan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) pada babak semifinal Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2019 di Queen Elizabeth Stadium, Wanchai, Hong Kong, Sabtu (23/3/2019).

Pada babak kedua Chinese Taipei Open 2019, Sabar/Frengky sudah ditunggu oleh ganda putra senior Korea Selatan, Kim Gi-jung/Lee Yong-dae.

Secara head-to-head, kedua Sabar/Frengky belum pernah bertemu.

Mengingat segi pengalaman Kim Gi-jung/Lee Yong-dae, pertandingan babak kedua mendatang kemungkinan besar bakal tak mudah bagi Sabar/Frengky.

 Baca Juga: Taiwan Open 2019 - Hafiz/Gloria Mendapat Perlawanan Sengit dari Wakil Prancis

JALANNYA PERTANDINGAN

Pada awal gim kesatu, Sabar/Frengky mengawali permainan dengan baik hingga unggul 4-0.

Akan tetapi, ambat laun wakil Hong Kong mulai menunjukkan perlawanan mereka.

Baik Sabar/Frengky maupun Chung/Tam sama-sama tampil ngotot dan saling kejar-mengejar angka hingga 10-10.

Seusai break interval, Sabar/Frengky masih memegang kendali permainan hingga menyamakan kedudukan 15 sama.

Baca Juga: US Open 2019 - Elina Svitolina Ungkap Manfaat Punya Pacar Sesama Petenis