SportFEAT.COM - Persela Lamongan kian serius dalam memperkuat pertahanannya untuk mengarungi putaran kedua Liga 1 2019.
Persela Lamongan bahkan telah mendatangkan tiga pemain asing sekaligus yang semuanya berasal dari Brasil
Ketiga pemain asal Negeri Samba itu pun sudah mengikuti sesi latihan besamaskuad Persela Lamongan lainnya di Stadion Surajaya, Lamongan, Kamis (5/9/2019) pagi.
Ketiga legiun asing yang dimaksud adalah Mauricio Leal, Demerson Bruno Costa, dan Thiago Moura.
Dilansir SportFEAT dari laman liga-indonesia, saat ini ketiganya masih berstatus sebagai pemain seleksi yang menjalani trial selama sepekan bersama Laskar Joko Tingkir.
Kemungkinan besar, Nil Maizar (pelatih Persela Lamongan) akan mengerucutkan menjadi satu nama sebelum tandang ke markas Perseru Badak Lampung FC.
Pertandingan lanjutan Liga 1 2019 itu menurut rencana akan digelar di Stadion Sumpah Pemuda, Bandar Lampung, Rabu (11/9/2019).
Baca Juga: Bawa Malaysia Menang Dramatis, Mohamadou Sumareh Merasa Semringah
Dari informasi yang didapat SportFEAT.com, ketiga pemain Brasil yang diseleksi oleh Persela Lamongan itu sebelumnya sudah memiliki pengalaman bermain di Indonesia.