Find Us On Social Media :

Jadwal Vietnam Open 2019 - Fikri/Bagas Ditantang Duet 'Anyar' China

Pemain ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri dan Bagas Maulana

SportFEAT.COM - Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana bakal menemui tantangan berat pada babak kedua Vietnam Open 2019.

Rangkaian turnamen Vietnam Open 2019 memasuki hari ketiga yang bakal menggelar fase 16 besar dari seluruh nomor, Kamis (12/9/2019).

Indonesia berhasil meloloskan 15 wakil menuju babak kedua Vietnam Open 2019.

Tiga laga dari nomor ganda diprediksi bakal menarik lantaran mempertemukan wakil Merah Putih dengan para pasangan ganda China.

Satu di antaranya adalah pertemuan antara Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dengan unggulan kedelapan, Ou Xuan Yi/Zhang Nan.

Duet Ou Xuan Yi/Zhang Nan bisa dibilang sebagai pasangan ganda putra yang baru tetapi lama.

Sebab, debut tandem mereka belum terjadi cukup lama, yakni pada Indonesia Open 2019, Juli lalu.

Baca Juga: Tan Wee Kiong Tak Akan Lupakan Kemenangan di Chinese Taipei Open 2019

Baik Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana maupun Ou Xuan Yi/Zhang Nan kini sama-sama memiliki kepercayaan diri yang cukup mumpuni.

Pasalnya, kedua pasangan tersebut belum lama ini juga berhasil meraih titel kampiun.

Fikri/Bagas menjadi jawara Hyderabad Open 2019, awal Agustus lalu.

Adapun Ou/Zhang sukses mengantongi dua gelar juara dari Akita Masters 2019 dan Belarus International Series 2019.

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana pun harus mewaspadai Ou/Zhang.

Terlebih, faktor senioritas dan pengalaman yang dimiliki Zhang Nan tentu bisa menjadi keuntungan tersendiri bagi wakil Negeri Tirai Bambu tersebut.

Baca Juga: Rafael Nadal Ogah Terlalu Ambisius Mengejar Rekor Roger Federer

Selain Fikri/Bagas, Ni Ketut Mahadewi Istarani/Tania Oktaviani Kusumah (ganda putri) dan Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso (ganda campuran) juga akan berjumpa dengan wakil China.

Ketut/Tania bakal melawan unggulan keempat Liu Xuan Xuan/Xia Yu Ting.

Sedangkan Adnan/Mychelle sudah ditunggu oleh Guo Xin Wa/Zhang Shu Xian.

Baca Juga: Sebelum Jadi Juara Chinese Taipei Open 2019, Ganda Putri Thailand Sempat Bingung

Berikut jadwal babak kedua turnamen Vietnam Open 2019, Kamis (12/9/2019).

Tunggal Putra

Tunggal Putri

Ganda Putra

Ganda Putri

Ganda Campuran

 *) bergantung pada pertandingan sebelumnya

**) angka di dalam kurung menunjukkan status unggulan pemain/pasangan pada Vietnam Open 2019

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Indonesia menjadi tim yang paling merana di antara negara-negara ASEAN pada matchday 1 dan 2 Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia . Mampukah Garuda bangkit? . #timnasindonesia #timnasday #kualifikasipialadunia2022

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on