Find Us On Social Media :

Dapat Tanah Seluas 5 Hektar, Impian Mulia PV Sindhu Bakal Segera Terwujud

Pebulu tangkis tunggal putri India, PV Sindhu, berpose dengan medali emas Kejuaraan Dunia 2019 yang dia raih seusai mengalahkan Nozomi Okuhara (Jepang) pada babak final di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Minggu (25/8/2019).

Baca Juga: Rafael Nadal Sebut 7 Petenis yang Berpotensi Usik Dominasi Big Three

Kala itu, Sindhu sempat menyandang predikat 'Silver Queen' akibat selalu berakhir dengan kalungan medali perak.

Pada Kejuaraan Dunia 2019, PV Sindhu akhirnya sukses melepas julukan tersebut pasca-menyabet medali emas seusai menundukkan Nozomi Okuhara (Jepang).

Di laga final yang dihelat di St. Jakobshalle, Basel, Swiss itu, peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 itu tampil gemilang dan berhasil menang dengan skor telak 21-7, 21-7.

Kini, prestasi Sindhu semakin terus mendapat apresiasi yang tiada henti-hentinya dari pemerintah India.

Bahkan, pemerintah India tak segan mewujudkan salah satu impian mulia dari pemain 24 tahun itu.

Baca Juga: Kisah Viktor Axelsen soal Keputusannya Pindah Jalur ke Bulu Tangkis

Dilansir SportFEAT.com dari Times of India, Sindhu sudah dijanjikan bakal menerima tanah seluas lima hektar di daerah Visakhapatnam, wilayah Andhra Pradesh.

Wilayah Andhra Pradesh sendiri meliputi kota Hyderabad, yang merupakan kampung halaman dari Sindhu.

Sindhu bersama orang tuanya diundang oleh Kepala Menteri Andre Pradash, YS Jaganmohan Reddy, di Sekretariat Kantor Pemerintah Andhra Pradesh, Jumat (13/9/2019) kemarin.