Find Us On Social Media :

Mampukah Vinales Menghapus Mitos Pole Position pada MotoGP San Marino 2019?

Aksi Maverick Vinales pada babak kualifikasi MotoGP San Marino 2019, Sabtu (14/9/2019)

SportFEAT.COM - Maverick Vinales menyandang status pole position pada MotoGP San Marino 2019 dan aksinya dapat dilihat melalui link streaming di akhir artikel ini.Penampilan impresif Maverick Vinales pada kualifikasi MotoGP San Marino 2019 sukses membuahkan hasil manis.Pembalap Monster Energy Yamaha tersebut mampu tampil sebagai pembalap dengan catatan waktu tercepat.Hasil yang diraih Vinales tersebut pun bisa dibilang cukup dramatis.

Pasalnya, pembalap berkebangsaan Spanyol tersebut mampu mematahkan dominasi Fabio Quartararo dan Pol Espargaro sepanjang bergulirnya sesi kualfikasi di detik-detik terakhir.Vinales sukses membukukan catatan waktu terbaik  1 menit 32,265 detik saat sesi kualifikasi tersebut menyisakan 10 detik terakhir.Keberhasilan Vinales pada sesi kualifikasi MotoGP San Marino 2019 tentu melengkapi dominasi Yamaha sejak bergulirnya latihan bebas (free practice pertama/FP1), Jumat (13/9/2019) lalu.

Baca Juga: Della/Rizki Berhasil Akhiri Paceklik Gelar di Vietnam Open 2019

Baca Juga: Baru Saja Berbunga-bunga, PV Sindhu Kini Harus Ditinggalkan Pelatih Barunya

Baca Juga: 2 Anak Bau Kencur Borneo FC ini Berhasil Mencuri Hati Mario GomezKini, dengan menyandang status polsitter pada balapan MotoGP San Marino 2019, Vinales bakal mendapat tantangan baru.

Pasalnya, sejak delapan tahun terakhir, status polsitter pada gelaran MotoGP San Marino memang memunculkan mitos tersendiri.Dari semua rider yang sukses meraih pole position selama delapan musim terakhir di MotoGP San Marino, faktanya justru gagal menjadi pemenang.

Baca Juga: Insiden Rossi-Marquez di Misano, Video dan Tanggapan Kedua Rider

Vinales pun pernah menjadi 'korban' mitos tersebut pada edisi 2017 lalu.Berikut daftar peraih pole position dan pemenang sepanjang bergulirnya MotoGP San Marino sejak 2011.

Tahun Pole Postion Pemenang
 2018  Jorge Lorenzo  Andrea Dovizioso
 2017  Maverick Vinales  Marc Marquez 
 2016 Jorge Lorenzo  Dani Pedrosa 
 2015 Jorge Lorenzo  Marc Marquez 
 2014 Jorge Lorenzo  Valentino Rossi
 2013 Marc Marquez  Jorge Lorenzo 
 2012 Dani Pedrosa  Jorge Lorenzo 
 2011 Casey Stoner  Jorge Lorenzo 

Namun begitu, Vinales sendiri tampaknya ogah terlalu memusingkan 'kutukan' polsitter tersebut.Terlebih, dia mengaku cukup gembira dengan hasil yang diraihnya kali ini. Mengingat kali terakhir Vinales meraih pole position adalah pada MotoGP Qatar 2019 lalu."Saya sangat gembira karena kami menciptakan atmosfer yang begitu bagus dengan menjalani akhir pekan yang baik sejauh ini," ucap Vinales.

Baca Juga: Sensasi Ansu Fati Berlanjut, Bintang Muda Barcelona Pemikat Perhatian La Furia Roja"Tentu ini semua belum berakhir hingga hari Minggu tiba (saat balapan, red). Namun, kami menikmati momen ini karena meraih pole position selalu menjadi hal yang sulit.""Target saya adalah memimpin sejak tikungan pertama dan memacu motor dengan maksimal. Tentu saja saya kan bertarung demi kemenangan," imbuhnya.Pembuktian Maverick Vinales bakal terlihat pada balapan MotoGP San Marino 2019 yang bakal bergulir Minggu (15/9/2019).Sesi balapan kelas premier atau utama sendiri dijadwalkan mulai pukul 19.00 WIB (+1 WITA, +2 WIT).