Find Us On Social Media :

Bawa Persija Jakarta Menang, Julio Banuelos Belum Boleh Bernapas Lega

Pelatih anyar Persija, Julio Banuelos saat diperkenalkan manajemen Macan Kemayoran di Jakarta pada 8 Juni 2019.

SportFEAT.COM - Hasil manis yang telah lama ditunggu-tunggu oleh kubu Persija Jakarta akhirnya tiba juga pada Minggu (15/9/2019).

Setelah menunggu selama hampir sebulan, Persija Jakarta pada akhirnya sukses kembali memetik kemenangan.

Kemenangan yang begitu dirindukan itu datang saat Skuad Macan Kemayoran melakoni laga pekan ke-18 Liga 1 2019.

Kala itu, Persija Jakarta bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu PSIS Semarang di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Tampil di depan publik sendiri, sang juara bertahan mampu mengalahkan PSIS Semarang dengan skor tipis 2-1.

Dua gol Persija Jakarta datang dari Marko Simic saat masa perepanjangan babak pertama dan Rohit Chand pada menit ke-53.

Sementara satu-satunya gol balasan tim tamu pada hari itu diukir oleh Septian David Maulana pada menit ke-63.

Baca Juga: Simpati Marko Simic untuk Pemain Persib Bandung yang Mendapat Serangan

Tiga poin yang dibungkus dari Bekasi tersebut memiliki makna begitu penting bagi perjalanan Persija Jakarta pada musim ini.

Selain mampu mengentaskan skuad ibu kota dari zona degradasi, kemenangan sore itu juga menghapus rekor negatif mereka dalam beberapa laga sebelumnya.

Pasalnya, Persija Jakarta tercatat mengalami kebuntuan pada empat laga di mana mereka selalu gagal meraih poin penuh.

Sebelum akhirnya dipecahkan kemarin sore, kemenangan terakhir Persija Jakarta terjadi pada 20 Agustus 2019 kala membekuk Kalteng Putra, 3-0.

Wajar jika kemenangan kali ini disambut dengan luapan kegembiraan oleh kubu Persija Jakarta, tak terkecuali sang kepala pelatih, Julio Banuelos.

Pelatih asal Spanyol itu bahkan tampak begitu emosional merayakan kemenangan sesaat setelah peluit panjang dibunyikan wasit.

Julio Banuelos pun sedikit berkomentar terkait momen yang tersaji di atas lapangan pertandingan tersebut.

"Ini adalah pertandingan dengan gengsi tinggi, apalagi kami selalu menginginkan kemenangan," kata Julio Banuelos dalam sesi konferensi pers.

"Kami butuh dukungan dalam kondisi seperti ini. Kemenangan ini untuk seluruh pemain dan The Jakmania," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Trauma Melatih, Gary Neville Akan Menolak Andai Ditawari Manchester United

Pada kesempatan yang sama, Banuelos menolak jika kemenangan yang mereka raih sore itu dikaitkan dengan ultimatum yang diberikan manajemen Persija Jakarta.

Sebelumnya, Julio Banuelos memang santer dikabarkan bakal dicoret oleh manajemen karena tak kunjung membawa Marko Simic dkk. keluar dari masa krisis.

Padahal Banuelos sendiri baru didatangkan manajemen pada saat musim sudah bergulir untuk menggantikan posisi kepala pelatih sebelumnya, Ivan Kolev.

"Saya tak setuju dengan pendapat bahwa kami baru bisa meraih kemenangan setelah ada peringatan dari manajemen," kata Julio Banuelos.

"Saya jelas tak setuju, karena selama ini Persija sudah dalam proses bangkit dalam setiap pertandingan," tutur pelatih 48 tahun ini menambahkan.

Meski begitu, Julio Banuelos tampaknya belum bisa bernapas lega karena Persija Jakarta masih berada dalam zona bahaya.

Saat ini Persija Jakarta telah mengoleksi 17 poin hasil dari 16 laga yang berakhir dengan rekor 3 menang-8 imbang-5 kalah.

Torehan itu mengantarkan skuad asuhan Banuelos duduk di peringkat ke-15 klasemen Liga 1 2019, atau hanya berada satu setrip di atas zona degradasi.