Find Us On Social Media :

Hal yang Disayangkan Marcus/Kevin meski Menangi China Open 2019

Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, berlaga dalam China Open 2019.

SportFEAT.COM - Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berkomentar seusai mengalahkan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan pada final China Open 2019.

Gelar juara China Open 2019 berhasil direngkuh pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, pada Minggu (22/9/2019).

Kepastian tersebut nyata terjadi setelah mereka mampu mengalahkan sang senior, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, melalui tiga gim dengan skor 21-18, 17-21, 21-15.

Kevin Sanjaya/Marcus Gideon, yang sempat lengah pada gim kedua, sukses menyudahi perlawanan Hendra/Ahsan setelah sempat meninggalkan senior mereka 3-11.

Baca Juga: Klasemen MotoGP 2019 - Marc Marquez Makin Dekat dengan Gelar Juara Dunia

Kendati mampu meraih gelar juara, ganda putra nomor 1 dunia tersebut menyayangkan karena tidak mampu tampil optimal pada partai final.

"Hari ini saya mainnya nggak enak banget, entah karena tempo lawan atau karena angin, di atas itu bolanya seperti goyang, jadi mau di-smash nggak enak," kata Marcus dikutip SportFEAT.com dari laman Badminton Indonesia

"Mereka sudah pengalaman banget, bang Ahsan badannnya nggak fit saja bisa masuk final," ujar Marcus menyambung.

Kevin pun menimpali penuturan Marcus mengenai faktor yang membuat mereka bisa konsisten berjuang.