SportFEAT.COM - Teka-teki tentang kapten baru Arsenal telah terpecahkan setelah Granit Xhaka ditetapkan menjadi kapten permanen klub melalui voting.
Granit Xhaka ditetapkan sebagai kapten utama Arsenal setelah hasil voting yang dilakukan pada Jumat (27/9/2019) pagi waktu setempat itu sang gelandang mendapatkan perolehan suara terbanyak.
Pelatih Arsenal, Unai Emery, pun mengumumkan gelandang tim nasional Swiss itu sebagai pemimpin baru The Gunners di lapangan.
Granit Xhaka mengalahkan beberapa nama pemain beken, seperti Mesut Ozil dan Pierre-Emerick Aubameyang.
Baca Juga: Miralem Pjanic, Senjata Rahasia Terbaru yang Dimiliki Si Nyonya Tua
Cara penentuan kapten seperti ini termasuk baru bagi skuad asuhan Unai Emery.
Sebelumnya, klub Liga Spanyol, Barcelona, menerapkan voting sebagai tradisi untuk menentukan kapten klub.
Selanjutnya, ada kontestan Liga Inggris, Manchester City yang melakukan voting saat mereka mencari pengganti kapten Vincent Kompany yang hengkang.
Kini, opsi tersebut juga diikuti Arsenal setelah belum mempunyai pemimpin tetap sebagai suksesor Laurent Koscielny.