"Saya merasa pergerakan saya hari ini sangat tidak bagus. Dan saya juga banyak melakukan kesalahan karena tidak bisa mengontrol shuttlecock dengan baik," ujar Yeo Jia Min."Selain itu, saya juga merasa kurang persiapan untuk kejuaraan ini. Setelah turnamen di Chinese Taipei Open 2019 kemarin saya mengalami sedikit cedera, dan setelah itu saya tidak banyak berlatih,"
"Hal itu sangat berpengaruh terhadap penampilan saya hari ini (kemarin -red), jadi kurang percaya diri. Setelah ini saya harus segera mengembalikan kondisi saya," pungkas Yeo.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia Junior 2019 - Leo/Indah Diturunkan, Indonesia Susun Kekuatan Penuh Vs Hong Kong
Di sisi lain, kemenangan Aurum atas Yeo lantas tak mau membuat Aurum jemawa.
Aurum pun bertekad untuk lebih fokus di pertandingan selanjutnya, mengingat calon lawan yang bakal dia jumpai adalah tunggal putri Tanah Air lainnya, Sri Fatmawati.
"Walaupun saya berhasil menang dari unggulan pertama, tapi itu tidak buat saya jadi gimana-gimana. Yang penting saya mau main lebih baik lagi di pertandingan selanjutnya," kata Aurum.
Laga antara Aurum melawan Sri Fatmawati dijadwalkan berlangsung pada pukul 14.55 WIB (+1 WITA, +2 WITA), bergantung pada lamanya pertandingan sebelumnya.
Laga tersebut akan memperebutkan satu tiket ke perempat final Indonesia Matsers 2019 dan akan dihelat di lapangan 2 GOR Ken Arok.