Dari sisi nilai pasar (market value), Timnas UEA jauh lebih tinggi dari Timnas Indonesia.
- Baca Juga: MotoGP Thailand 2019 - Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit, Marc Marquez Dinyatakan Fit
- Baca Juga: Presiden Sassuolo Berpulang, Bek Juventus Kirim Pesan Sarat Makna
Sebagaimana dikutip SportFeat.com dari Transfermarkt.com, market value Timnas UEA sebesar 13,88 juta euro atau sekitar Rp 215 miliar.
Sedangkan market value Timnas Indonesia hanya 4,98 juta euro atau sekitar Rp77 miliar.
Dari total market value Timnas UEA itu, ada 3 yang tertinggi, yakni 2 striker Ali Mabkhout dan Ahmed Khalil serta gelandang serang Omar Abdulrahman.
Ali Mabkhout memiliki market value 4 juta euro atau sekitar Rp65 miliar, sedangkan Ahmed Khalil dan Omar Abdulrahman masing-masing 2 juta euro atau sekitar Rp 31 miliar.
Di Timnas Indonesia, pemilik market value tertinggi adalah Stefano Lilipaly dengan nilai 450.000 euro, disusul Riko Simanjuntak 325.000 euro dan Andritany Ardhiyasa 300.000 euro.
Striker naturalisasi Timnas Indonesia Alberto Goncalves alias Beto menjadi pemain dengan market value terendah, yakni 75.000 euro.
Apa hal menarik yang bisa dibaca dari perbandingan market value Timnas UEA dan Timnas Indonesia ini?
Market value Timnas Indonesia kalah hanya dengan 2 striker Timnas UEA, Ali Mabkhout dan Ahmed Khalil.