Pelatih Rasiman pun menilai Madura United mendapatkan keuntungan tersendiri untuk bertempur secara all-out.
”Yang namanya rekor baik, tentunya harus terus dipertahankan. Kita harus kerja keras bersama untuk mempertahankan rekor tersebut," ucap Rasiman, dikutip SportFEAT.com dari laman resmi Madura United.
”Kita jadikan keuntungan sebagai tuan rumah. Keunggulan atas pengetahuan lapangan pertandingan yang sering dijadikan sebagai tempat latihan harus dimaksimalkan.
"Dukungan suporter dari tribune akan sangat berarti untuk meningkatkan motivasi para pemain,” ucapnya.
Bila menang, Madura berkesempatan menggeser posisi Tira Persikabo (36 poin) dari posisi dua klasemen sementara.
Saat ini, anak-anak asuhan pelatih Rasiman bertengger di urutan ketiga berbekal 35 poin dari 21 pertandingan yang sudah dijalani.
Di sisi lain, Persib juga butuh membawa pulang tiga poin demi memperbaiki posisi mereka di klasemen sementara Liga 1 2019.
Baca Juga: Belum Jumpa Timnas Indonesia, Timnas Vietnam Sudah Puyeng Dahulu
Mereka saat ini untuk sementara berada di peringkat ke-11 lantaran baru mengumpulkan 24 angka.
Robert pun optimistis Maung Bandung bisa memetik poin maksimal setelah melihat kondisi mental yang kini menaungi para pemainnya.
“Tim ini juga sedang berada dalam mood yang positif. Itu terlihat dalam setiap sesi latihan. Mereka tampak sangat termotivasi untuk mendapatkan tiga poin di laga besok,” ucap Robert.
Berikut link live streaming Madura United vs Persib Bandung:
Catatan: Link live streaming hanya informasi untuk pembaca. SportFEAT.com tidak bertanggung jawab terhadap copyrights dan kualitas siaran link live streaming Madura United vs Persib Bandung.