Find Us On Social Media :

Denmark Open 2019 - Tak Cuma Indonesia, Wakil Tuan Rumah Juga Gigit Jari di Hari Pertama

Pasangan ganda putra Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, berpose di area mixed zone seusai

SportFEAT.COM - Gelaran hari pertama Denmark Open 2019 memang menyajikan banyak kejutan, di antaranya adalah gugurnya para wakil Indonesia secara bersamaan.

Kekalahan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari pada hari pertama Denmark Open 2019, Selasa (15/10/2019), rupanya baru sebatas 'pembuka'.

Pasalnya, secara berurutan para wakil Indonesia pun mulai takluk dari lawan-lawan yang di luar dugaan mampu tampil impresif.

Salah satu yang cukup di luar dugaan adalah kekalahan Anthony Sinisuka Ginting.

Pada babak pertama Denmark Open 2019 kemarin, rekor tiga kemenangan Anthony dalam menghadapi Brice Leverdez (Prancis) harus ternoda.

Di laga tersebut Anthony bisa dibilang kalah dengan skor amat ketat yakni 21-14, 19-21, 20-22.

 

Baca Juga: Jadwal Denmark Open 2019 - Lawan Wakil China, Fajar/Rian Berpeluang Revans

Totalnya, dari delapan wakil Indonesia yang tampil pada hari pertama kemarin, empat di antaranya harus angkat koper lebih dini.

Selain Anthony dan Rinov/Pitha, Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow dan Gregoria Mariska Tunjung juga harus menelan kekalahan.

Namun demikian, Indonesia rupanya tidak 'sendirian'.

Pasalnya, pada hari perdana penyelenggaraan turnamen BWF World Tour Super 750 itu, skuad wakil tuan rumah juga dibuat gigit jari.

Baca Juga: Link Streaming Denmark Open 2019 - Duel Klasik Ahsan/Hendra Vs Goh/Tan

Dari tujuh wakil yang bertanding, hanya satu wakil yang berhasil melanjutkan langkahnya menuju babak kedua Denmark Open 2019.

Ironisnya, lima wakil Negeri Skandinavia yang menelan kekalahan tersebut adalah para pemain yang menjadi bintang di hadapan publik Odense Sports Park, Denmark.

Mereka adalah Hans-Kristian Solberg Vittinghus, Jan O Jorgensen, Mathias Boe/Mads Conrad-Petersen, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dan Line Hojmark Kjaersfeldt.

Vittinghus dan Jorgensen sama-sama gugur di babak pertama setelah dikalahkan tunggal putra Indonesia, yakni Tommy Sugiarto dan Jonatan Christie.

Sementara, Boe/Conrad-Petersen dan Astrup/Rasmussen harus rela tersingkir setelah takluk dua gim langsung dari ganda putra Asia Timur.

Boe/Conrad-Petersen kalah dari Han Cheng Kai/Zhou Hao Dong (China), sedangkan Astrup/Rasmussen dikalahkan Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan).

Baca Juga: Hasil Denmark Open 2019 - Nyaris Menang, Anthony Ginting Ulangi Pencapaian Tahun Lalu

Adapun satu wakil lainnya yang gugur adalah ganda putri junior Denmark, Christine Busch/Amalie Schulz yang kalah dari unggulan keenam asal Korea Selatan, Lee So-hee/Shin Seung-chan.

Satu-satunyna wakil Denmark yang mampu memenangi laga pada hari pertama Denmark Open 2019 adalah tunggal putra Rasmus Gemke.

Rasmus Gemke menyelamatkan muka tuan rumah di hari perdana turnamen Denmark Open 2019 dengan memenangi laga atas Lee Cheuk Yiu dengan skor 16-21, 21-14, 21-18.

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Leonardo, sosok yang membawa Lucas Paqueta ke AC Milan, kini ingin membawa pemain yang memiliki jukukan The Next Kaka itu ke Paris Saint-Germain (PSG). #Paqueta #ACMilan #Leonardo

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on