Find Us On Social Media :

Hasil Denmark Open 2019 - Cuma 27 Menit, Ahsan/Hendra Sukses Taklukkan Endo/Watanabe

Pasangan andalan Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, kala berlaga pada babak kedua turnamen Denmark Open 2019 di Odense Sportspark, Kamis (17/10/2019)

SportFEAT.COM - Pasngan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, berhasil memijak babak semifinal pada Denmark Open 2019.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan sukses mengamankan tiket semifinal Denmark Open 2019 setelah menundukkan lawannya pada babak perempat final, Jumat (18/10/2019).

Pada fase delapan besar Denmark Open 2019 tersebut, Ahsan/Hendra berjumpa dengan Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang).

Bermain di lapangan 2 Odense Sports Park, Denmark, The Daddies sukses memegang kendali permainan sepanjang laga.

 

Menghadapi Endo/Watanabe yang dikenal memiliki defens tembok alias sangat rapat, Ahsan/Hendra yang diunggulkan di urutan kedua mampu tampil tenang namun 'mematikan'.

Berbagai placing ciamik dari Juara Dunia 2019 tersebut seolah membuat Endo/Watanabe tak bisa berkutik.

Baca Juga: Link Streaming Denmark Open 2019 - Ahsan/Hendra Vs Endo/Watanabe Jilid 4

JALANNYA PERTANDINGAN

Ahsan/Hendra unggul cepat pada gim pertama, tak banyak reli panjang terjadi.

Drive silang dan adu netting tipis kerap mewarnai pukulan-pukulan mereka hingga sukses unggul 11-6.

Ahsan/Hendra semakin menambah pundi-pundi poin menjadi 12-7, tapi Endo/Watanabe pun tak mudah menyerah dan mulai mengejar hingga 10-13.Satu dropshot halus Hendra membuat Endo mati langkah. Selanjutnya, Endo sempat protes pukulan Hendra yang dinyatakan masuk oleh line judge.

Meski berusaha memprotes kepada umpire, hal tersebut tetap tak bisa menutupi dominasi Ahsan/Hendra yang kian unggul hingga 15-10

Baca Juga: Tugas Terbaru Skuad Junior Indonesia, Bikin Piala Suhandinata Betah di IndonesiaAhsan/Hendra mulai kerap mencecar Endo. Mereka pun tak melulu hanya melancarkan smash, tapi juga placing ciamik hingga unggul 18-12.Memasuki poin kritis, Endo justru melakukan servis error yang mengantarkan Ahsan/Hendra makin unggul.Di posisi game point untuk Ahsan/Hendra, Endo yang berkesempatan melakukan servis kembali memberikan servis tanggung yang menjadi sasaran empuk bagi Ahsan untuk melakukan smash.Gim pertama pun berhasil dimiliki Ahsan/Hendra dengan skor 21-15.

Memasuki gim kedua, laga sempat berjalan alot tatkala kedua pasangan sama-sama saling jual beli serangan dan meraih skor 4-4.

Endo sendiri sempat melakukan unforced error beruntun yang membuat Ahsan/Hendra unggul dua poin.Akan tetapi, Ahsan/Hendra giliran sedikit terburu-buru dalam mengolah bola tanggung dari pasangan Jepang tersebut.Skor kembali ketat hingga 10-9.Satu servis Endo out, Ahsan/Hendra kembali unggul dua angka 11-9.

Pada paruh kedua ini, Ahsan/Hendra makin tampil trengginas.

Baca Juga: Jadwal Denmark Open 2019 - Kans Fajar/Rian Hat-Trick Kalahkan Kamura/Sonoda

Banyak pukulan silangnya yang mengecoh Endo/Watanabe.

Defens yang mereka bangun pun sulit ditembus Endo/Watanabe, sekalipun itu berasal dari pukulan tanggung.

Juara All England Open 2019 itu semakin unggul 15-10.

Sempat beberapa kali melakukan kesalahan sendiri, Ahsan/Hendra mampu terus tampil konsisten dan akhirnya merebut tiket semifinal Denamrk Open 2019 setelah menang dengan margin jauh tujuh angka di gim kedua.

Secara keseluruhan, Ahsan/Hendra mampu menang dengan skor akhir 21-15, 21-14 dalam tempo 27 menit saja.

Dengan hasil ini, Ahsan/Hendra sukses kembali memijak semifinal kedelapan selama mengikuti kompetisi pada 2019.

Adapun di babak selanjutnya, Ahsan/Hendra bakal menunggu pemenang antara kompatriotnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto atau ganda putra Jepang lainnya, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.

(*)

Baca Juga: Hasil Denmark Open 2019 - Sempat Alot, Marcus/Kevin Sudahi Perlawanan Han/Zhou dalam 2 Gim Langsung

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Menjelang laga el clasico melawan Real Madrid, kubu Barcelona mendapat angin segar setelah salah satu bek andalan mereka, Samuel Umtiti sembuh dari cedera. #elclasico #Barcelona #RealMadrid #SamuelUmtiti

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on