Find Us On Social Media :

Jadwal Liga Spanyol Pekan ke-9, Real Madrid Keropos Gelandang

Real Madrid sebelum bertanding melawan Club Brugge di Estadio Santiago Bernabeu, Selasa (1/10/2019).

SportFEAT.COM - Jadwal Liga Spanyol pekan ke-9 musim 2019-2020 bakal menyuguhkan laga lawatan Real Madrid ke markas Mallorca.

Ada 10 partai yang akan diselenggarakan mulai Sabtu (19/10/2019) hingga Senin (21/10/2019) menurut jadwal Liga Spanyol pekan kesembilan.

Jornada Liga Spanyol kali ini diprediksi berjalan cukup ketat bagi empat klub teratas di papan klasemen sementara, karena selisih poin yang mepet.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris pekan ke-9, Secercah Harapan Man United Vs Liverpool 

Sang pemuncak klasemen sementara, Real Madrid (18 poin), dikuntit secara berurutan oleh klub promosi Granada (17), lalu FC Barcelona (16), dan Atletico Madrid.

Real Madrid pun tentu saja akan berusaha keras mempertahankan puncak klasemen dari rival-rivalnya.

Apalagi, singgasana teratas merupakan barang langka bagi mereka.

Musim ini, Los Blancos berada di posisi teratas pada pekan pertama, keenam hingga kedelapan.

Namun, sebelum itu, kali terakhir Madrid ada di pucuk terjadi pada 26 Agustus 2018, setelah mereka mengalahkan Leganes (4-1) pada pekan kedua LaLiga musim 2018-2019.

Lawan Real Madrid pada jornada kesembilan, Mallorca, memang tak lebih superior bila ditinjau dari segi klasemen.

Mallorca berada di zona degradasi, peringkat ke-18 dengan tujuh angka yang dimiliki.

Meski begitu, Los Blancos bakal tampil dengan skuad seadanya. Apa penyebabnya? Hal itu lantaran keadaan lini tengah yang keropos.

Kekeroposan lini tengah Real Madrid terjadi setelah Luka Modric mengalami cedera kala membela timnas Kroasia yang melawan Wales tengah pekan lalu.

Sebelum Modric cedera, Toni Kroos telah terlebih dahulu menepi sejak awal bulan karena mengalami masalah pada pangkal paha.

Satu-satunya gelandang tengah murni yang bisa dimainkan pelatih Zinedine Zidane adalah Fede Valverde.

Baca Juga: Sebelum Pensiun, Eks Pemain LA Lakers Ini Teken Kontrak 1 Hari dengan Chicago Bulls

Masalah pun bertambah dengan cederanya Gareth Bale dan Lucas Vazquez. Marco Asensio juga masih belum sembuh. Adapun bek Dani Carvajal diistirahatkan.

"Modric, Bale, Kroos, dan Lucas Vazquez tidak akan dibawa," kata Zidane, yang dikutip SportFEAT.com dari laman resmi klub.

"Sulit bagi saya dengan masalah ini. Meski begitu, kami masih memiliki pemain lain yang tersedia dan akan mencoba melakukan yang terbaik esok hari," ucapnya.

Real Madrid memang sedang krisis di lini tengah, tetapi ada cukup opsi di sisi serangan.

Karim Benzema, Eden Hazard, Luka Jovic, Vinicius Junior, Rodrygo Goes, dan Brahim Diaz, menjadi nama-nama yang siap diandalkan di lini depan Los Blancos. 

Baca Juga: Rekap Denmark Open 2019 - Fajar/Rian Terhenti, Praveen/Melati Taklukkan Penguasa Ganda Campuran

Berikut jadwal Liga Spanyol pada pekan ini:

Sabtu, 19 Oktober 2019

Minggu, 20 Oktober 2019

Senin, 21 Oktober 2019 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Kebiasaan ngopi di kalangan milenial ternyata tidak melulu berdampak buruk loh. . Tetapi tetap harus dengan batas dan jangan terlalu berlebihan mengonsumsi kopi. #GridNetwork #healthy #bugar #kopi #millenial

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on