Menurutnya, tiga poin yang diraih Maung Bandung merupakan buah kerja keras serta motivasi tinggi para pemainnya di sepanjang laga.
“Penampilan sangat bagus dari para pemain yang malam ini menunjukkan semangat dan antusiasme,” kata Alberts, dikutip SportFEAT.com dari Persib.
Baca Juga: Terciduk Temui Zinedine Zidane, Spekulasi Paul Pogba Berlabuh ke Real Madrid Makin Santer
Pelatih asal Belanda itu menyebut anak asuhnya memang mempunyai tekad kuat untuk mengakhiri tren buruk bermain di Pulau Dewata.
Tak heran, seluruh pemain yang diturunkan malam itu tampil dengan sangat percaya diri dan spartan.
“Kami melawan tim yang bagus, yaitu Persebaya. Kami juga sudah mendiskusikan banyak hal, termasuk mentalitas," ujarnya.
"Bukan masalah di mana kami memainkan laga kandang saat ini, tetapi yang terpenting adalah kerja di dalam lapangan,” tutur Alberts menjelaskan.
Selain itu, eks pelatih PSM Makassar ini juga menyatakan kemenangan tersebut tak lepas dari peran dukungan yang diberikan Bobotoh.
Robert Rene Alberts mengaku sangat terkesan dengan kesetiaan dan totalitas Bobotoh dalam mendukung Maung Bandung meski berada jauh dari Kota Kembang.
“Selamat untuk para pemain atas kemenangan ini. Saya juga ingin berterima kasih kepada Bobotoh yang sudah datang ke stadion di Bali," tuturnya.
"Kami sangat senang melihat kalian tetap mendukung tim ini," ujar sang pelatih ditujukan kepada Bobotoh.
Baca Juga: Pelatih China Tak Khawatir Jika Kalah Lagi dari Timnas U-19 Indonesia di Laga Ke-2
Tak hanya itu, pelatih 64 tahun ini juga menyanjung atmosfer pertandingan di sepanjang laga.
Meski pertandingan berlangsung seru dan menegangkan, suasana kondusif tetap terjaga.
“Mereka (Bobotoh dan Bonek) tampak sangat nyaman menikmati pertandingan, tanpa perkelahian dan kerusuhan. Begitulah sepatutnya sepak bola digelar,” ucap Robert Rene Alberts memungkasi.