Find Us On Social Media :

Hasil Denmark Open 2019 - Tampil Ngebut, Marcus/Kevin Amankan Tiket Final

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo saat tampil di babak pertama Denmark Open 2019, di Odense Sports Park, Denmark, Selasa (15/10/2019).

SportFEAT.COM - Indonesia kembali menambah satu perwakilan untuk tampil pada final Denmark Open 2019 lewat pasangan Marcus Gideon/Kevin Sanjaya.

Tiket final Denmark Open 2019 itu diraih Marcus Gideon/Kevin Sanjaya seusai berhasil memetik kemenangan dalam laga semifinal, Sabtu (19/10/2019).

Kemenangan tersebut diraih Minions kala bersua dengan wakil Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han.

Bermain di Odense Sportspark, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya mampu tampil dominan atas ganda putra peringkat ke-20 dunia itu.

Setelah melewati duel berdurasi 29 menit, Marcus/Kevin berhasil membungkus kemenangan dengan skor akhir 21-16, 21- 11.

Berkat kemenangan ini, maka Marcus Gideon/Kevin Sanjaya berhak tampil ke laga puncak Denmark Open 2019.

Kini Minions tinggal menanti sang calon lawan yang masih akan diperebutkan oleh Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) dan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang).

Baca Juga: Jadwal dan Link Streaming Semifinal Denmark Open 2019 - Indonesia Punya 4 Amunisi

JALANNYA PERTANDINGAN

Marcus Gideon/Kevin Sanjaya langsung tampil menggebrak lewat empat poin beruntun yang dicetaknya pada awal gim pertama.

Walau Lu Ching Yao/Yang Po Han sempat merespons dengan torehan tiga angka berturut-turut, tetapi Minions tetap mampu mengendalikan keadaan.

Tanpa kesulitan berarti, Marcus/Gideon menutup masa interval dalam tempo empat menit dengan keunggulan 11-4.

Selepas interval, momentum sempat berbalik tatkala Lu Ching Yao/Yang Po Han sukses beberapa kali meraih poin beruntun.

Bahkan pasangan Taiwan itu mampu memangkas margin hingga tertinggal satu angka pada kedudukan 16-17.

Akan tetapi, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya berhasil keluar dari tekanan dengan gantian meraih poin berturut-turut.

Bahkan Minions sukses mengunci perolehan poin Lu/Yang untuk menutup gim pertama dengan skor 21-16.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

3 laga tandang yang bisa jadi ujian Persija Jakarta untuk bangkit atau justru semakin terperosok di zona degradasi. #persija #jakarta #persijajakarta #macankemayoran #liga1 #ligaindonesia

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on