SportFEAT.COM - Sekitar satu bulan lagi, ajang Southeast Asian Games atau SEA Games edisi terbaru bakal diselenggarakan.
Pada tahun 2019, SEA Games yang merupakan pesta olahraga terbesar di kawasan Asia Tenggara ini bakal memasuki edisi penyelenggaraan ke-30.
SEA Games 2019 sendiri dijadwalkan untuk bergulir di Filipina pada 30 November hingga 11 Desember 2019.
Terpilihnya Filipina tak lepas dari keputusan pihak Brunei Darussalam yang mengundurkan diri sebagai tuan rumah.
Berdasar catatan SportFEAT.com, ini menjadi kali keempat bagi tetangga Indonesia itu menggelar SEA Games.
Dalam gelaran SEA Games 2019 nanti, Filipina bakal menggelar 56 cabang olahraga di 23 kota yang berbeda.
Akan tetapi, penyelenggaraan bakal dipusatkan di Pulau Luzon dan dibagi dalam empat kluster.
Baca Juga: Demi Selamatkan Karier, Aset Tunggal Putri Malaysia Bakal Jalani Operasi
Salah satu kota yang bakal menjadi tuan rumah SEA Games 2019 tak lain adalah ibu kota Filipina, Manila.
Setidaknya ada enam venue pertandingan di Manila yang bakal digunakan pada SEA Games 2019.
Hajatan besar yang bakal digelar di Manila ini mengundang perhatian ketua Philippine SEA Games Organizing Committee (PHISGOC), Alan Peter Cayetano.
Cayetano khawatir jika kondisi lalu lintas di Manila bakal mengganggu kelancaran gelaran SEA Games 2019 di ibu kota negara.
Apalagi Manila bakal didatangi ribuan atlet, pelatih, staf, dan penonton untuk mendatangi sebuah lokasi tempat pertandingan atau perlombaan digelar.