Find Us On Social Media :

Rekap French Open 2019 - 3 Wakil Indonesia Dapat Tuah Lapangan 2, Jojo Lolos dalam Sorotan TV

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo seusai memenangi laga atas Di Zi Jian/Wang Chang (China) pada babak pertama French Open 2019, di Paris Coubertin Stadium, Rabu (23/10/2019).

Tak berhenti di situ, rentetan hasil positif wakil Merah Putih di lapangan 2 turut dirasakan oleh Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Juara Denmark Open 2019 itu seolah ingin melanjutkan momentum apik yang tengah mereka dapatkan dalam sepekan terakhir.

Tak tanggung-tanggung, Duo PraMel sukses melumat ganda campuran peringkat keempat dunia, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand), hanya dalam waktu 28 menit.

Sementara itu, hasil positif juga didapat oleh Jonatan Christie kala berhadapan dengan Anders Antonsen (Denmark) di lapangan 1 yang disorot kamera televisi alias TV court.

Jojo sebenarnya sempat tertinggal lebih dulu 17-21 dari Antonsen pada gim pertama.

Akan tetapi, Jonatan Christie mampu membalikkan momentum hingga akhirnya memetik kemenangan dalam laga yang tuntas dalam waktu 1 jam 22 menit.

Baca Juga: Kilas Balik MotoGP Australia - Kemenangan Paling Mustahil Valentino Rossi

Indonesia sejatinya bisa saja menempatkan tiga wakil tunggal putra sekaligus ke babak semifinal French Open 2019.

Sayang, Shesar Hiren Rhustavito gagal mengikuti langkah kemenangan yang dibukukan Anthony Ginting dan Jonatan Christie sebelumnya.

Alhasil, Indonesia harus puas dengan empat wakil pada babak semifinal French Open 2019.

Berikut rekap hasil pertandingan wakil Indonesia pada fase perempat final French Open 2019:

Lapangan 1 (TV)

Lapangan 2

Lapangan 3

Baca Juga: Komentar Luis Milla soal Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2021

Sementara itu, fase semifinal French Open 2019 dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (26/10/2019).

Menurut rencana, rangkaian pertandingan hari ini bakal mulai bergulir pukul 10.00 waktu setempat atau 15.00 WIB (+1 WITA, +2 WIT).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Pada tahun 2019 ini, Neymar lebih sering mengalami cedera daripada berlaga. . #neymar #psg

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on