Find Us On Social Media :

Jadwal Final French Open 2019 - Minions Pantang Lengah, PraMel dan Jojo Wajib Kerja Keras

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo seusai memenangi laga atas Di Zi Jian/Wang Chang (China) pada babak pertama French Open 2019, di Paris Coubertin Stadium, Rabu (23/10/2019).

SportFEAT.COM - Sebanyak tiga wakil Indonesia berpeluang meraih gelar juara French Open 2019 pada Minggu (27/10/2019).

Peluang itu didapat karena mereka akan tampil dalam laga final French Open 2019 yang digelar di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis.

Indonesia menjadi salah satu negara dengan jumlah wakil terbanyak dalam gelaran final turnamen bulu tangkis kategori BWF World Tour Super 750 itu.

Selain Indonesia, Korea Selatan juga tercatat mengirimkan tiga wakil di mana dua di antaranya bakal saling berhadapan memperebutkan gelar juara French Open 2019.

Sementara itu, tiga wakil Indonesia yang lolos ke final French Open 2019 tersebar rata ke tiga nomor pertandingan.

Pasangan ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, tercatat sebagai wakil Merah Putih pertama yang bakal tampil hari ini.

Baca Juga: Rekap Hasil French Open 2019 - Kemenangan Dramatis Jojo Warnai Kelolosan 3 Wakil Indonesia

Keberhasilan Duo PraMel menembus final French Open 2019 ini seolah melanjutkan tren positif mereka yang berhasil menjuarai Denmark Open 2019 pekan lalu.

Namun upaya Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti untuk mengukir back-to-back juara turnamen BWF World Tour Super 750 diprediksi bakal berlangsung sulit.

Sebab pada laga final nanti Praveen/Melati bakal berhadapan dengan ganda campuran nomor satu dunia, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China).