Find Us On Social Media :

Hasil Liga Inggris - 3 Fakta Unik Kemenangan Manchester United atas Norwich City

Gelandang Manchester United, Scott McTominay merayakan gol ke gawang Norwich City bersama Aaron Wan-Bissaka dan Marcus Rashford pada laga Liga Inggris, Ahad (27/10/2019) di Stadion Carrow Road.

Manchester United memang berhasil mencetak tiga gol ke gawang Norwich City yang dikawal Tim Krul.

Namun, sebenarnya tim besutan Ole Gunnar Solksjaer itu bisa saja mencetak lima gol andaikata Tim Krul tak menggagalkan eksekusi penalti.

Kiper asal Belanda itu sukses menepis dua penalti Man United yang dieksekusi oleh Marcus Rashford dan Anthony Martial.

Opta mencatat, inilah kali pertama seorang kiper mampu mementahkan dua tendangan 12 pas dalam satu laga di Liga Inggris.

Prestasi Krul telah didahului oleh sesama kiper asal Belanda, Maarten Stekelenburg, saat membantu Everton mengimbangi Manchester City 1-1, Oktober 2016.

Kala itu, Stekelenburg memblok sepakan Sergio Aguero dan Kevin de Bruyne.

2. Tekel Terbanyak dalam Satu Laga

Selain sukses mencetak tiga gol ke gawang The Canary, barisan pertahanan Man United juga perlu diapresiasi berkat penampilan apiknya.

Tak ayal, berkat kekompakan empat bek Man United, gawang yang dijaga David de Gea hanya mampu dibobol sekali.