Find Us On Social Media :

Obat Mujarab Kemonceran Liverpool pada Liga Inggris Musim Ini

Dua pemain Liverpool, Jordan Henderson, dan Mohamed Salah, dalam laga pekan ke-10 Liga Inggris versus Tottenham Hotspur di Stadion Anfield, 27 Oktober 2019.

Namun, bayangan suram tanpa raihan poin di kandang sendiri lenyap dengan segera, seiring kehadiran dua gol dari Jordan Henderson (52') dan sepakan penalti Mohamed Salah pada menit ke-75.

Menurut akun resmi Twitter Premier League yang dikutip SportFEAT.com, mentalitas The Reds untuk bangkit setelah tertinggal memang mulai terbentuk.

Dalam 10 laga kandang Liga Inggris paling gres, Liverpool tak pernah kalah meski terlebih dahulu ketinggalan.

Mereka mencatat rekor tujuh kemenangan dan tiga seri. Bahkan, enam partai terakhir selalu dilahap dengan hasil tripoin.

Fenomena The Reds untuk bangkit ternyata mendapat perhatian dari sang bek tengah, Dejan Lovren.

Baca Juga: Juventus dan Napoli Saling Sikut demi Rekrut Son Heung-min

Ia menyadari ada pendekatan khusus yang dilakukan timnya demi bisa menemukan momentum membalikkan keadaan, sebagaimana saat melawan Tottenham

"Kami tahu laga malawan Spurs akan menjadi partai yang sulit, meskipun mereka tidak meraih hasil apik dalam beberapa laga terakhir," kata Lovren, dikutip SportFEAT.com dari laman resmi klub.