Namun, FIFA hanya memilih enam stadion yang kelak digunakan.
Hal itu sebagaimana dituturkan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto.
"Jadi masalah stadion itu kami berikan pilhan ke FIFA untuk dipilih," kata Iwan Budianto di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (29/10/2019), dilansir SportFEAT.com dari laman BolaSport.com.
"FIFA akhirnya memilih 6 dari 10 stadion itu," ucapnya.
Baca Juga: MotoGP Malaysia 2019 - Marc Marquez Waspadai Ancaman 2 Musuh Honda
Iwan Budianto menambahkan, ia belum bisa menyebut stadion mana yang dipilih FIFA.
Hanya saja, yang menjadi catatan, FIFA meminta harus disediakan tempat latihan untuk para tim peserta.
Ketersediaan tempat latihan di sekitar stadion merupakan aturan sesuai standar FIFA.
"Ketika mereka melakukan inspeksi 10 stadion, fisik sudah jadi, tapi mereka bertanya minimal ada lima lapangan latihan di sekitar stadion dengan kualitas rumput yang sama," ujar Iwan Budianto.