Find Us On Social Media :

Bournemouth Vs Man United - Penyebab Setan Merah Start Terburuk sejak 32 Tahun Lalu

Penyerang Manchester United, Anthony Martial, dalam laga pekan ke-11 Liga Inggris melawan Bournemouth, 3 November 2019 di Vitality Stadium.

SportFEAT.COM - Ole Gunnar Solskjaer dan Harry Maguire jelaskan sebab Manchester United kalah dari Bournemouth dan catat start buruk pada Liga Inggris musim ini.

Manchester United tak berdaya kala bertamu ke rumah Bournemouth di Stadion Vitality, Sabtu (2/11/2019).

Dalam laga pekan ke-11 Liga Inggris tersebut, Man United takluk 0-1 setelah striker Bournemouth, Joshua King (45'), menjebol gawang Setan Merah kawalan David de Gea.

Baca Juga: Persija Vs Tira Persikabo - 2 Pesan Edson Tavares buat Macan Kemayoran 

Raihan tanpa angka membikin posisi Manchester United anjlok tiga tingkat ke posisi 10 dengan jumlah poin 13.

Menurut Opta yang dikutip SportFEAT.com, 13 poin dari 11 laga adalah koleksi angka terburuk Setan Merah saat mengawali musim di Liga Inggris, sejak musim 1986-1987.

Pada musim 1986-1987, torehan poin mereka 11 dari 11 laga.

Statistik menyesakkan lainnya adalah, Man United gagal menjaga keperawanan gawang delam 11 laga tandang terakhir di ajang Liga Inggris.

Kali terakhir gawang mereka steril kemasukan gol dalam laga away Premier League adalah pada Februari 2019, saat menang 3-0 melawan Fulham.