Find Us On Social Media :

Perasaan Campur Aduk Franco Morbidelli Usai Gelaran MotoGP Malaysia

Momen saat pembalap Franco Morbidelli di depan Fabio Quartararo pada babak kualifikasi MotoGP Malaysia 2019, Sabtu (2/11/2019)

"Namun saya mengharapkan lebih karena langkah saya lebih kuat. Sepanjang akhir pekan saya percaya kami bekerja dengan baik tetapi jelas kami kehilangan sesuatu."

"Kami memiliki satu kesempatan lagi untuk mengatasinya dan satu lagi kesempatan untuk membuat jalan kami sendiri menuju podium,” ujar Morbidelli.

Baca Juga: Fuzhou China Open 2019 - Bekuk Duo Adcock, Rantai Kemenangan Praveen Jordan/Melati Daeva Masuk Angka Ke-12

Pembalap 24 tahun ini mengaku akan terus berusaha demi naik podium karena menurutnya itu adalah hal yang tak mudah.

"Kami perlu belajar dan menyelidiki masalah dengan lebih baik. Dengan itu, kami akan menemukan solusi," ujar Morbidelli.

"Anda tahu, saya kurang cengkeraman. Saya merasa penampilan kami kurang dibandingkan dengan saat latihan. Saya tidak bisa menikung seperti yang saya inginkan," tuturnya.

Sementara itu, balapan puncak musim 2019 di Valencia akan menjadi kesempatan terakhir bagi mantan juara dunia Moto2 itu untuk merebut podium kelas utama.

“Aku suka Valencia. Itu trek yang saya sukai. Saya memiliki kenangan indah di sana. Saya akan tiba dengan banyak energi," ucap Morbidelli.

"Saya hanya ingin membuat pekerjaan yang baik dan mengirimkan energi saya kepada kru sehingga mereka dapat bekerja untuk mendapatkan hasil yang baik," tuturnya mmungkasi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Hasil Liga Champions dini hari tadi, Kamis, 7 November 2019. . Ada tim jagoanmu? kalah apa menang nih? #ucl #championsleague #uefa #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on