SportFEAT.COM - Gelaran turnamen bulu tangkis Fuzhou China Open 2019 memasuki fase pamungkas pada Minggu (10/11/2019).
Sebanyak lima laga perebutan gelar juara Fuzhou Open 2019 pun siap tersaji di Haixia Olympic Sports Center sepanjang hari ini.
Dari sepuluh kontestan yang berlaga hari ini, hanya satu di antaranya yang tercatat sebagai wakil Indonesia.
Amunisi Merah Putih yang dimaksud adalah pasangan ganda putra Marcus Gideon/Kevin Sanjaya.
Dalam gelaran Fuzhou China Open 2019, Minions datang sebagai unggulan pertama sekaligus menyandang status juara bertahan nomor ganda putra.
Kini, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya tinggal satu langkah lagi untuk kembali menjadi juara turnamen bulu tangkis kategori BWF World Tour Super 750 itu.
Minions "hanya" perlu mengalahkan pasangan ganda putra nomor empat dunia, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang), untuk mengamankan gelar juara Fuzhou China Open 2019.
Sementara itu, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya tak hanya memiliki keunggulan peringkat dunia atas Takeshi Kamura/Keigo Sonoda tetapi juga dalam hal rekor head-to-head.
Berdasarkan catatan SportFEAT.com, Marcus/Kevin sudah bersua Kamura/Sonoda sebanyak 14 kali di sepanjang rekor pertemuan mereka berdua.
Dari 14 laga tersebut, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya sukses memenangi sembilan pertandingan di antaranya.
Sedangkan pertemuan terakhir keduanya terjadi pada ajang Piala Sudirman 2019 yang dimenangkan Marcus/Kevin dengan dua gim langsung, 21-14, 21-18.