Find Us On Social Media :

Fuzhou China Open 2019 - Marcus/Kevin Ukir Sejarah Usai Tundukkan Kamura/Sonoda

Marcus Gideon/Kevin Sanjaya saat tampil pada babak 16 besar Fuzhou China Openb 2019 yang digelar Kamis (7/11/2019)

Kemenangan pada final Fuzhou China Open 2019 pun membuat Marcus/Kevin sukses mengukir sejarah baru dalam kompetisi Super Series yang sekarang bertajuk BWF World Tour.

Ganda putra nomor satu dunia tersebut berhasil menjadi ganda putra pertama yang mampu memenangi satu turnamen Super Series atau World Tour yang sama sebanyak empat kali beruntun.

Sebelumnya, Marcus/Kevin sudah mengantongi titel kampiun turnamen Fuzhou China Open pada 2016-2017 (Super Series) dan 2018 (World Tour).

JALANNYA PERTANDINGANTensi pertandingan langsung memanas sejak gim pertama bergulir.Marcus/Kevin dan Kamura/Sonoda sama-sama langsung tancap gas.Laga berjalan imbang alias sama kuat. Kedua pasangan langsung beradu serangan dengan smash tajam hingga papan skor menunjukkan 6-6.Marcus/Kevin makin mempercepat tempo permainan dan berhasil unggul 9-6.Kamura/Sonoda sendiri tak kendor begitu saja, mereka terus mencecar Marcus/Kevin dengan half-smash dan pengembalian silang yang cukup membuat Minions kerepotan.Kedudukan kembali imbang 9-9.Marcus/Kevin mendapat tambahan empat poin beruntun setelah Kamura/Sonoda beberapa kali melakukan kesalahan antisipasi.Skor 15-11 untuk Marcus/Kevin.Keunggulan cukup jauh tersebut sempat kembali ketat tatkala Kamura/Sonoda kembali mempertipis jarak.Di poin kritis ini, ketenangan dan konsistensi kedua pasangan kembali diuji.Poin Marcus/Kevin sempat nyaris kembali dikejar oleh Kamura/Sonoda. Dari 17-15 hingga 18-17.Sergapan dan kecepatan Kevin di depan net mulai mendominasi dan menyulitkan Kamura/Sonoda.

Berbagai pukulan diusahakan Kamura/Sonoda untuk melewati pemain 24 tahun itu, tapi semuanya gagal hingga Marcus/Kevin berhasil mengantongi gim pertama dengan skor 21-17.