SportFEAT.COM - Sikap besar hati ditunjukkan ganda putra Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda yang kalah dari Marcus Fernaldi Gideon /Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Babak final Fuzhou China Open 2019 mempertemukan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dengan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda, Minggu (10/11/2019).
Marcus/Kevin berhasil mengalahkan Kamura/Sonoda dalam dua gim dengan skor 21-17, 21-9.
Baca Juga: Persib Vs Arema FC - Robert Alberts Punya Metode Hentikan Makan Konate
Alhasil, Kamura/Sonoda gagal memperoleh gelar juara dunia yang kedua sepanjang 2019.
Satu-satunya gelar juara dunia yang baru mereka raih pada tahun ini adalah Singapore Open 2019, April lalu.
Kala itu, Kamura/Sonoda mengalahkan ganda putra Indonesia yang lain, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pada partai final dengan skor 21-13, 19-21, 21-17.
Kekalahan dari Marcus/Kevin membuat mereka untuk kali kelima sepanjang 2019 rela menjadi runner-up.
Di sisi lain, meski gagal menambah perolehan medali, ganda putra nomor empat dunia tersebut tidak memperlihatkan raut muka kekecewaan.